Sukses

Pengarang GTO Buat Manga Bernuansa Dewa

Toru Fujisawa, sang pengarang GTO kini sedang menggarap sebuah manga baru yang diberi judul Eyami no Kami.

Liputan6.com, Tokyo, Jepang Nama Toru Fujisawa sebagai pengarang manga dengan tema remaja dan sekolah memang sangat populer. Sebut saja Great Teacher Onizuka (GTO) dan beberapa judul seperti Kamen Teacher, Tokko, serta Rose Hip Zero.

Kini, bernaung di bawah satu tim dengan pengarang Hirokazu Ochiai (Happy Project), Toru pun mengarang sebuah manga baru yang diberi judul Eyami no Kami.

Rencananya, manga tersebut hendak diterbitkan secara perdana melalui situs online Mangabox sejak 15 April 2014. Desain karkater yang disajikan tampak sedikit berbeda dengan gambar tokoh-tokoh dalam manga GTO.

Kisah dalam manga Eyami no Kami bercerita tentang pemuda bernama Ryu Sounji yang putus asa dalam menata kehidupannya. Pada suatu hari, Ryu bertemu dengan gadis cantik yang mengaku dirinya sebagai dewa hingga hidupnya menjadi kacau.

Toru Fujisawa sedang meluncurkan manga spinoff dari GTO di majalah Young Magazine terbitan Kodansha. Kini, sang pengarang sedang menggarap manga Kamen Teacher Black yang menjadi sekuel Kamen Teacher.

Great Teacher Onizuka menjadi judul manga yang melambungkan nama Tooru Fujisawa. Manga yang sudah diangkat ke dalam anime dan berbagai dorama itu, berkisah tentang Eikichi Onizuka, anggota gang paling kejam di Jepang yang memutuskan untuk beralih profesi menjadi guru. Dengan metode mengajarnya yang unik, Onizuka mencoba mengatasi berbagai permasalahan kompleks yang dialami oleh para muridnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini