Sukses

Usai Bertemu Gus Mus, Ganjar Pranowo: Ada Kegelisahan Kaum Intelektual dan Agamawan

Ganjar Pranowo diceritakan tentang pertemuan Gus Mus dengan sejumlah tokoh nasional dan lintas agama terkait dengan kondisi demokrasi bangsa Indonesia

Liputan6.com, Rembang - Calon Presiden (Capres) Ganjar Pranowo sowan atau silaturahmi ke kediaman KH Ahmad Mustofa Bisri alias Gus Mus di Pondok Pesantren (Ponpes) Roudlatut Thalibin, Leteh, Rembang, pada Senin (13/11/2023). Silaturahmi berlangsung secara tertutup.

Usai silaturahmi dengan Gus Mus, mantan Gubernur Jawa Tengah ini mengaku, banyak cerita-cerita yang disampaikan terkait dengan kondisi bangsa saat ini.

"Sama Abah itu cerita yang lucu-lucu, cerita yang menceritakan situasi-situasi yang kekinian, enteng-enteng saja," ucap Ganjar.

Capres 2024 andalan Megawati Soekarnoputri itu mengungkapkan, dirinya sudah cukup lama ingin bersilaturahmi dengan Gus Mus.

Namun, kata Ganjar, karena kesibukan masing-masing, rencana silaturahmi baru dapat terlaksana pada kesempatan hari ini.

"Sebenarnya saya sudah janji mau sowan beliau, bahkan sejak sebelum selesai masa jabatan (Gubernur Jateng) mau pamit, ternyata waktunya enggak cukup," katanya.

 

Simak Video Pilihan Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Kegelisahan Agamawan dan Kaum Intelektual

Begitu pun rencana bertemu pada saat menjalankan ibadah umrah, juga belum dapat terlaksana.

"Dulu beliau umrah, saya pikir waktunya juga akan bareng, saya menyusul hingga selesai enggak ketemu juga, lalu dititipkan salam sama keponakannya disampaikan ke saya, nah baru hari ini ada jadwalnya ya saya sowan hari ini, Alhamdulillah bisa bertemu," ujar Ganjar.

Dalam kesempatan tersebut, Ganjar juga diceritakan tentang pertemuan Gus Mus dengan sejumlah tokoh nasional dan lintas agama terkait dengan kondisi demokrasi bangsa Indonesia.

"Ya pertemuan kemarin di sini, ada kegelisahan kaum intelektual, agamawan, yang kemarin acara di sini ya semacam gitu lah," katanya.

Sebelum meninggalkan kediaman Gus Mus, Ganjar juga mengaku didoakan oleh pengasuh pondok pesantren Roudlatut Thalibin tersebut.

"Ya kita hanya diskusi saja sih, dan itu adem, ya doa yang baik-baik pastinya," tandasnya.

Sebelum memasuki mobil, Ganjar Pranowo sempat membeli jajanan klepon yang dijajakan oleh penjual makanan di sekitar lingkungan Ponpes tersebut.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.