Sukses

Sekjen Koalisi Prabowo-Sandi Bertemu Sore Ini, Apa yang Dibicarakan?

Hinca menerangkan, Sekjen partai pendukung Prabowo Subianto-Sandiag terus bekerja hingga tahapan Pilpres.

Liputan6.com, Jakarta - Para sekretaris jenderal (sekjen) koalisi parpol pengusung pasangan capres dan cawapres Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno menggelar pertemuan rutin Senin dan Kamis di Jalan Daksa I No 10 Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, sore ini.

Sekjen Partai Demokrat Hinca Panjaitan mengatakan pertemuan sekjen pendukung Prabowo-Sandi dilakukan pukul 16.00 WIB.

"Kita bicara update-update terus termasuk banyak hal. Dan kalau teman-teman besok datang, besok ada sesuatu yang kami sampaikan, berkaitan dengan tahapan-tahapan Pilpres," kata Hinca di kediaman Ketum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono Jalan Mega Kuningan Timur VII, Jakarta Selatan, Rabu malam 12 September 2018.

Hinca menerangkan, Sekjen Gerindra, PKS, PAN, dan Demokrat terus bekerja hingga tahapan Pilpres.

Mereka juga terus meracik strategi pemenangan Prabowo-Sandi di Pilpres dan mengawal isu isu penting seperti soal Daftar Pemilih Tetap (DPT) ganda yang saat ini masih ditemukan 6,8 juta oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

"Karena para sekjen di sini kerja. Misalnya kita berterima kasih kepada teman-teman dan KPU, semua pihak, karena kami angkat soal DPT itu sekarang jadi dibicarakan. Akan ada lagi yang kami sampaikan," ujar Hinca.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Pengambilan Nomor Urut

Pada Senin lalu 10 September, kubu partai politik bakal capres dan cawapres Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno juga telah menggelar pertemuan di rumah Daksa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Sekjen Gerindra Ahmad Muzani mengatakan pertemuan guna persiapan teknis paslon Pilpres di Komisi Pemilihan Umum (KPU).

"Ini teman-teman Sekjen kumpul-kumpul, kita mau membicarakan tentang persiapan tanggal 20, 21, 23 (September)," kata Muzani di lokasi, Senin 10 September.

20 September merupakan jadwal penetapan capres dan cawapres. Dilanjutkan tanggal 21 adalah pengambilan nomor urut pasangan calon. Terakhir, tanggal 23 para paslon mulai berkampanye.

 

Reporter: Muhammad Genantan Saputra

Sumber: Merdeka.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.