Sukses

Usai Kampanye di Bogor, Anies Pulang ke Jakarta Bareng Warga Naik KRL

Calon presiden (capres) nomor urut satu Anies Baswedan melakukan kampanye perdananya di Jakarta hingga Bogor. Setelah kampanye di Bogor rampung, Anies melanjutkan perjalanan pulang ke Jakarta menggunakan Kereta Rel Listrik (KRL).

Liputan6.com, Jakarta - Calon presiden (capres) nomor urut satu Anies Baswedan melakukan kampanye perdananya di Jakarta hingga Bogor. Setelah kampanye di Bogor rampung, Anies melanjutkan perjalanan pulang ke Jakarta menggunakan Kereta Rel Listrik (KRL) Commuter Line.

Anies naik KRL Commuter Line dari Stasiun Bogor menuju Stasiun Tanjung Barat, Jakarta Selatan. Terlihat Anies naik KRL Commuter Line dari Stasiun Bogor sekira pukul 17.00 WIB.

Anies naik KRL gerbong nomor 10. Anies disambut antusiasme warga yang naik di gerbong yang sama.

Sejumlah warga ramai-ramai berswafoto dan berjabat tangan dengan Anies. Saat di kereta Anies duduk bersama penumpang KRL Commuter Line lainnya.

Anies nampak berbincang-bincang dengan seorang penumpang bernama Eko yang merupakan pekerja swasta (64) dari Bogor yang kerja di Jakarta.

"Mas Anies apa kabar?," kata Eko.

"Baik," jawab Anies.

Anies bertanya ke Eko, transportasi umum semisal KRL apakah perlu ditambah. Eko menyampaikan ke Anies bahwa ke depan transportasi umum seperti KRL mesti diperbanyak.

"Harus ditambah mungkin?," ucap Anies.

"Ditambah ya jam jam yang dari Bogor, yang dari Jakarta menuju Bogor itu yang penuh sekali. Kalau pagi, iya. Kalau sore bubaran soalnya," ucap Eko.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Transportasi Umum Mudahkan Mobilitas Warga

Terpisah, Eko menyampaikan cukupnya transportasi umum akan memudahkan mobilitas warga.

"Jadi saya melihat ke masa depan tantangan kita itu semakin besar dan salah satu solusi yang paling cepat adalah dengan memperbanyak fasilitas kendaraan umum supaya warga berpindah dari kendaraan pribadi ke kendaraan umum," kata Eko saat di dalam gerbong KRL.

Selain itu, menurut Eko transportasi umum bisa membantu penurunan emisi karbon. Kemudian, kata dia warga akan bisa lebih hemat ongkos.

"Ketiga efek jangka panjangnya tentu mengurangi jumlah kendaraan di jalan jalan raya. Jadi kendaraan umum itu harus dibangun di kota seluruh Indonesia," ujar Eko.

Terlebih, kata Eko belum banyak kota-kota yang membangun kendaraan umum. Dia menilai, pemerintah pusat punya tanggung jawab untuk mendorong hal tersebut.

3 dari 3 halaman

Anies Makan Soto di Bogor

Sebelumnya, Calon presiden (Capres) nomor urut 1 Anies Baswedan mengunjungi Kota Bogor di hari pertama kampanye Pilpres 2024 pada Selasa (28/11/2023).

Anies bersama rombongan mengawali kunjungannya tersebut dengan mencicipi hidangan soto kuning di kios kawasan Devris, Jalan Kapten Muslihat.

Dengan mengenakan kemeja putih, Anies tiba di kios soto kuning dan doclang sekitar pukul 15.30 WIB, didampingi Ketua DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Bogor, Atang Trisnanto.

"Sotonya enak sekali. Saya nilai bintang lima," ucap Anies saat mencicipi soto kuning.

Anies mengaku baru pertama kali menyantap soto daging khas Bogor tersebut. "Baru pertama kali," kata dia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.