Sukses

Gibran Tunjuk Emil Dardak dan Arumi Bachsin Jadi Jubir Cawapres

Calon wakil presiden (cawapres) Koalisi Indonesia Maju (KIM) Gibran Rakabuming Raka menunjuk Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak dan istrinya, Arumi Bachsin sebagai Juru bicara (Jubir) pribadinya dalam Pilpres 2024.

Liputan6.com, Jakarta - Calon wakil presiden (cawapres) Koalisi Indonesia Maju (KIM) Gibran Rakabuming Raka menunjuk Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak dan istrinya, Arumi Bachsin sebagai Juru bicara (Jubir) pribadinya dalam Pilpres 2024.

"Hari ini saya berkesempatan untuk bertemu beliau berdua, saya juga meminta tolong beliau berdua untuk menjadi juru bicara saya. Ini satu paket, ya, pak Emil dan bu Emil," ujar Gibran saat jumpa pers di, Jalan Teuku Cik Diktiro, Jakarta Pusat, pada Selasa (14/11/2023) sore.

Gibran menyebut, salah satu alasan dirinya menunjuk Emil dan istri karena ke depan banyak agenda pemenangan Pilpres 2024. Sehingga, ia memerlukan pribadi yang bisa menyampaikan gagasan dan pendapatnya.

"Karena nanti saya ke depan ingin lebih banyak blusukan, lebih banyak bertemu warga di kampung-kampung, di pasar-pasar tradisional, supaya nanti kalau teman-teman (wartawan) kalau pengin interview, ingin penjelasan soal visi misi, nah itu nanti saya serahkan ke pak jubir dan bu jubir," kata Gibran.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Prabowo-Gibran Bakal Naik Bus Listrik ke KPU

Diketahui, pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka dijadwalkan akan menghadiri pengundian nomor urut peserta Pilpres 2024 di Kantor KPU.

Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Nusron Wahid mengatakan, pasangan Prabowo dan Gibran sudah bersiap menuju Komisi Pemilihan Umum (KPU). Nusron menyebut, nantinya Prabowo-Gibran akan menggunakan bus listrik menuju KPU.

"Kami para petinggi-petinggi partai maupun pasangan capres maupun pasangan cawapres akan transit di sini (Teuku Cik Ditiro) tempat ini, kemudian berangkat ke KPU menggunakan bus, yaitu bus listrik," ujar Nusron di Jalan Teuku Cik Ditiro No. 56, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (14/11/2023).

Nusron menyebut, pihaknya memilih menggunakan bus listrik untuk mengurangi polusi udara. Hal ini juga sejalan dengan program Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

"Kenapa naiknya bus listrik? Ini karena tentu komitmen dari pasangan kami untuk melanjutkan proses pembangunan dan perjuangan hilirisasi dan industrilisasi serta ekosistem green energy dan zero emission yang telah dicanangkan oleh pak Jokowi," kata dia.

3 dari 3 halaman

KPU Gelar Pengundian Nomor Urut Capres-Cawapres Selasa 14 November Pukul 18.30 WIB

Sebagai informasi, Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan menggelar pengundian nomor urut calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) pada Selasa malam (14/11/2023). Pengundian dilakukan setelah KPU secara resmi menetapkan tiga pasangan capres-cawapres.

"Kegiatan untuk pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon presiden dan calon wakil presiden akan dilaksanakan pada Selasa tanggal 14 November 2023," kata Ketua KPU Hasyim Asyari di kantor KPU, Jakarta, Senin (13/11/2023).

Acara pengundian nomor urut capres-cawapres akan dimulai pada pukul 18.30 WIB dengan diawali makan bersama yang akan dihadiri langsung pasangan capres-cawapres dan juga para ketua umum partai politik.

"Kami memberikan undangan bagi masing-masing calon. Nanti (tamu) akan kami layani di tribun yang disiapkan di halaman parkir kantor KPU. Kuotanya adalah untuk masing-masing pasangan calon 150 orang," ucap Hasyim.

Setelah makan malam, kata Hasyim, acara akan dialnjutkan dengan pleno terbuka pengundian nomor urut capres dan cawapres.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.