Sukses

Agus Yudhoyono Sisipkan Program Kreatif Tarik Pemilih Pemula

Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) membidik pemilih pemula sebagai pemilih yang bisa berkontribusi untuk memenangkan dirinya.

Liputan6.com, Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) membidik pemilih pemula sebagai pemilih yang bisa berkontribusi untuk memenangkan dirinya sebagai Gubernur DKI Jakarta. AHY memiliki strategi untuk menarik para pemilih pemula tersebut.

"Dalam program-program unggulan saya banyak menyentuh pemilih pemula, generasi muda," kata AHY saat mengunjungi warga di di Kelurahan Pancoran Barat, Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (19/1).

Program tersebut diantaranya menyediakan lebih banyak ruang-ruang terbuka sebagai wahana positif untuk generasi muda seperti mengekspresikan kreativitas, potensi, bakat, rekreasi dan berolahraga. Melalui ruang terbuka ini juga generasi muda dapat berinteraksi antar warga dan interaksi sosial.

"Program itu benar-benar menyentuh mereka," ujarnya.

AHY menambahkan, cara menarik pemilih pemula juga dilakukan dengan pendekatan khusus yang berbeda dengan pemilih lainnya. Pendekatan tersebut lebih ringan, populer dan mudah dipahami. Dengan pendekatan dan program itu AHY ingin memberi kesan dalam berpolitik kepada pemilih pemula bahwa kampanye bisa dilakukan dengan edukasi dan menyenangkan.

(*)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.