Sukses

Biaya Servis Mobil Bekas Paris Hilton Nyaris Setengah Miliar

Dari sekian banyak mobil yang dimiliki, Mercedes Benz SLR McLaren pernah menjadi salah satu penghuni garasi di rumah Paris Hilton.

Liputan6.com, Jakarta - Dari sekian banyak mobil yang dimiliki, Mercedes Benz SLR McLaren pernah menjadi salah satu penghuni garasi di rumah Paris Hilton. Mobil sport asal Jerman ini diproduksi pada 2003-2009 dan hanya tersedia 2.157 unit di dunia.

Selebritis yang akhirnya mengaku hanya bertingkah konyol demi citra sebagai pesohor itu membeli mobil Mercy ini pada 2016, lantas menjualnya di pelelangan mobil online.

Dikutip dari Carbuzz, Selasa (8/6/2021), mobil ini dibeli atas nama Ed Bolian seharga US$180 ribu (Rp2,57 miliar). Sang pemilik baru ini terkejut bukan main saat memperbaiki mobil bekas seleb ini setelah mengirim kendaraan itu ke bengkel untuk ganti oli.

Total biaya perbaikannya nyaris menyentuh Rp 500 jutaan. Apa saja, tuh, yang diperbaiki?

Layanan kelas A mobil ini menelan biaya US$2.015 (Rp 30,04 juta) dan ganti power steering pump US$2.200 (Rp 31,93 juta). Kemudian, rak kemudi baru menelan biaya US$6.270 (Rp 89,47 juta).

Karena SLR McLaren Paris Hilton ini dilengkapi baterai aftermarket yang tak dipasang dengan benar, si pemilik baru dikenakan biaya tambahan US$1.350 (Rp 19,26 juta). Mengganti biaya penyangga pintu pun dikenakan biaya US$2.525 (Rp 36,03 juta).

Mobil itu juga memerlukan brake line mount baru senilai US$1.350 (Rp19,26 juta) karena sudah rusak dan tak aman.

Ditambah lagi sistem pemantauan tekanan ban US$1.700 (Rp 24,26 juta) dan brake caliper cooling duct US$1.250 (Rp 17,87 juta). Jika ditotal, biaya layanan perbaikan itu mencapai US$ 34.565 (Rp 493,24 juta).

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Biaya Servis Setara Harga Mobil Baru

Tyler Hoover dari Hoovies Garage juga akan berpikir dua kali kalau disuruh memboyong mobil itu.

Dia lebih memilih membeli Mercedes AMG SLS yang baru. Walaupun tidak langka seperti SLR McLaren, setidaknya Mercy AMG SLS ini lebih murah.

Tahukah Anda jika biaya perbaikan mobil bekas milik Paris Hilton ini bisa untuk membeli deretan mobil mewah paling gres.

Dengan uang Rp 490 juta, kamu bisa membawa pulang 3 new Honda Brio yang dibanderol Rp 151 juta per unit. 

Kamu penggemar SUV juga bisa membawa pulang satu unit Toyota Fortuner TRD Sportivo yang dibanderol Rp 483,6 juta secara tunai.

Sumber: Dream.co.id

3 dari 3 halaman

Infografis Sudah Vaksinasi Covid-19? Jangan Kendor 5M!

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.