Sukses

Lebih Untung Asuransi Mobil All Risk atau Total Loss Only?

Saat membeli mobil baru dan ingin menggunakan asuransi, biasanya konsumen dihadapkan dengan pilihan Total Loss Only (TLO) atau All Risk.

Liputan6.com, Jakarta - Saat membeli mobil baru dan ingin menggunakan asuransi, biasanya konsumen dihadapkan dengan pilihan Total Loss Only (TLO) atau All Risk.

Supaya pemilik kendaraan terhindar dari kerugian-kerugian yang tidak diinginkan, jalan terbaiknya ialah mencari asuransi yang bagus dan cocok untuk mereka.

Penelusuran pun sampai ke jenis asuransi mobil, apakah memilih asuransi All Risk atau TLO? Mereka yang memiliki pernah melakukan klaim asuransi selama masa kredit, cenderung memilih kembali jenis asuransi yang serupa digunakan sebelumnya.

Lantas, bagaimana kalau pemilik kendaraan belum pernah merasakan manfaat asuransi mobil miliknya? Apakah mereka akan kembali memilih jenis asuransi sebelumnya atau jenis yg baru? Berikut ulasan lengkapnya seperti dijelaskan oleh Lifepal.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

Kecelakaan Mobil Tahun 2019 mencapai 131 unit

Kecelakaan mobil bisa terjadi kapan saja dan di mana saja. Menurut Statistik Laka Korlantas Polri, dari 1 Oktober 2019 hingga 31 Desember 2019, jumlah mobil yang terlibat kecelakaan lalu lintas mencapai 131 unit.

Untungnya, jumlah yang dilaporkan pada periode ini lebih kecil dibandingkan jumlah pada periode sebelumnya yaitu 667 unit.

Melihat data di atas, kecelakaan lalu lintas tentu saja menimbulkan kerugian yang rata-rata tidak sedikit. Kerugian tersebut bisa dari bodi mobil yang lecet, luka-luka, hingga korban jiwa. Semua kerugian di atas pasti akan mengurus dana yang lumayan besar.

Dalam situasi sulit itulah, asuransi mempunyai peran esensial agar hitung-hitungan keuangan pengendara tidak terbebani karena perusahaan asuransi yang akan menanggung kerugian. Asalkan, pengendara tersebut memenuhi syarat dan ketentuan yang sudah disepakati.

 

3 dari 7 halaman

Pilih asuransi mobil yang bagus: All Risk vs TLO?

Setiap pemilik kendaraan pastinya memiliki rasa khawatir dan was-was terhadap risiko-risiko yang mengancam mobilnya. Angka mobil yang mengalami kecelakaan memberi petunjuk bahwa kejadian buruk dalam berlalu lintas masih bisa terjadi.

Risiko kerusakaan kendaraan, pencurian kendaraan, dan risiko kecelakaan akibat tabrakan atau pun terperosok bukan lagi persoalan jika setiap pengendara memiliki asuransi mobil.

Apalagi kalau sampai butuh perbaikan atau penggantian spare part mobil, karena jumlah biayanya bisa sangat mahal. Nah, sebelum memutuskan untuk membeli polis asuransi mobil, sebaiknya kenali dulu jenis-jenis asuransi All Risk dan TLO berikut ini.

4 dari 7 halaman

Apa itu asuransi mobil All Risk?

Asuransi mobil All Risk (komprehensif) adalah jenis asuransi yg memberi pemilik kendaraan penggantian biaya maupun menjamin semua jenis risiko (ringan atau berat) hingga risiko kehilangan kendaraan.

Premi asuransi All Risk termasuk mahal dikarenakan jaminan yang menyeluruh dari asuransi mobil tersebut. Asuransi All Risk justru lebih mahal ketimbang asuransi TLO.

 

5 dari 7 halaman

Apa itu asuransi mobil TLO?

Asuransi Total Loss Only (TLO) adalah jenis asuransi kendaraan yang memberi jaminan kalau kendaraan hilang akibat pencurian dan kerusakan. Nilai perbaikannya? 75 persen dari harga kendaraan saat itu.

Bagaimana kalau kerusakan kendaraan tersebut tidak sampai 75 persen? Klaim pemilik asuransi TLO akan ditolak oleh perusahaan asuransi. Meskipun begitu, premi jenis asuransi ini lebih murah dibanding asuransi All Risk.

6 dari 7 halaman

Ada risiko yang tidak ditanggung asuransi mobil, apa saja?

Asuransi mobil jenis All Risk memang disebut memberi jaminan semua jenis risiko, baik ringan maupun berat. Namun, ada juga risiko-risiko yang tidak ditanggung asuransi mobil, seperti:

  • Banjir, taifun, badai, dan kerusakan karena air.
  • Gempa bumi/tsunami.
  • Kerusuhan.
  • Sabotase/Terorisme.
  • Kecelakaan pengemudi.
  • Kecelakaan penumpang.
  • Third Party Liability (TPL).
  • Tanggung Jawab Hukum terhadap Penumpang (TJHP).

Tapi, jangan khawatir! Risiko-risiko di atas bisa saja menjadi tanggungan perusahaan asuransi asalkan Anda mengambil manfaat tambahan sebagai bentuk perluasan perlindungan. Dengan mengetahui informasi tentang asuransi kendaraan di atas, Anda setidaknya memiliki pertimbangan-pertimbangan dalam memilih asuransi mobil yang bagus dan cocok.

 

 

7 dari 7 halaman

Sesuai Anggaran

Pastikan juga bahwa asuransi mobil yang nantinya Anda ambil sesuai dengan bujet atau anggaran. Kalau bujet terbatas, sebaiknya ambil saja asuransi TLO. Kalau ingin jaminan menyeluruh? Anda bisa ambil asuransi All Risk.

Bila Anda merasa ragu dengan pilihan asuransi yang ingin diambil, sebaiknya lakukan komunikasi terlebih dahulu dengan pihak penyedia asuransi yang terpercaya. Anda bisa membandingkan besaran premi, mengajukan klaim dan juga menghitung keuntungan-keuntungan dengan memiliki asuransi mobil. 

Sumber: Otosia.com

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.