Sukses

Tingkatkan Penjualan Xpander, MMKSI Sasar Segmen Fleet

Menjadi salah satu mobil andalan, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) terus mencari cara mempertahankan penjualan Xpander di Indonesia. Tak hanya perorangan, MMKSI mengaku akan menyasar segmen fleet atau pembeli borongan.

Liputan6.com, Jakarta - Menjadi salah satu mobil andalan, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) terus mencari cara mempertahankan penjualan Xpander di Indonesia. Tak hanya perorangan, MMKSI mengaku akan menyasar segmen fleet atau pembeli borongan.

"Memang kalau kita melihat pasarnya, di segmen fleet customer masih cukup besar. Ini yang sedang kita garap, fokus meningkatkan volume unit di segmen fleet customer," kata Imam Choeru Cahya, Head of Sales and Marketing Group PT MMKSI di Bali.

Masih memiliki cukup banyak peluang, MMKSI akan lebih fokus menyasar penjualan mobil secara borongan. "Kalau melihat dari pasarnya, ini yang sedang kita garap, fokus meningkatkan volume unit di segmen fleet customer," ujar Imam.

Selain melakukan pendekatan dengan beberapa perusahaan, Imam menegaskan pihaknya juga menyasar penyewaan mobil terkait pembelian Xpander secara fleet.

Untuk tahun 2019 rata-rata penjualan Xpander itu berada di angka 5.000 unit setiap bulannya. Ditambah dengan Xpander Cross 2.5 bulan sudah hampir 4.000 unit. Itu sesuai dengan ekspektasi kami," ujar Imam.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Kerja Sama dengan Garuda Indonesia

Sebelumnya, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menjalin kerja sama dengan Garuda Indonesia. Adapun kerjasama yang dilakoni berupa program livery design decal branding Mitsubishi Xpander di satu armada Garuda Indonesia jenis Boeing 737-800 NG.

Program decal branding di pesawat ini baru pertama kali dijalankan Mitsubishi Indonesia. Disebutkan pula, program ini merupakan kerjasama lanjutan setelah sebelumnya 401 Mitsubishi Xpander tipe GS dijadikan mobil operasional dan unit shuttle transportasi resmi awak kabin Garuda Indonesia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.