Sukses

Lamborghini Dimitri Payet Babak Belur, Ulah Fansnya?

Mobil pemain sayap West Ham United, Dimitri Payet, dirusak orang. Aksi vandalisme terjadi Kamis malam (19/1/2017) pekan lalu.

Liputan6.com, London - Mobil pemain sayap West Ham United, Dimitri Payet, dirusak orang. Aksi vandalisme terjadi Kamis malam (19/1/2017) pekan lalu.

Dilaporan Dailymail, mobil yang diparkir di luar rumah Payet ditemukan hancur kacanya oleh sebongkah batu. Meski tidak disebutkan mobil apa, namun diketahui dari berbagai sumber, mobil Payet adalah supercar Lamborghini Aventador.

Payet memiliki Lamborghini Aventador berwarna kuning cerah. Menurut laman resminya, Aventador menggendong mesin V12 6,5 liter yang hasilkan tenaga 690 Tk dan torsi 689 Nm. Akselerasi 0-100 km/jam mobil ini hanya 2,9 detik.

Pelaku sejauh ini belum diketahui, namun diprediksi berkaitan dengan kasus yang diperbuat oleh pemain asal Prancis itu.

Beberapa hari yang lalu, Payet mengatakan keinginannya untuk hengkang dari klub. Ia ingin balik ke klub lamanya, Olympique de Marseille.

Namun begitu, Payet enggan mengatakan keinginannya itu secara baik-baik kepada manajemen klub. Ia justru menunjukkan sikap yang kurang baik sebagai pemain profesional. Misalnya, ia menolak bermain ketika West Ham menghadapi Crystal Palace.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.