Sukses

Disuntik Mesin V8, Mobil Mungil Berubah Jadi Monster

Mobil dirombak untuk bertransformasi bukan hanya dengan suara gahar tapi juga dengan performa buas yang mampu melesat cepat.

Liputan6.com, Jakarta - Lupakan peristiwa terbaliknya sejumlah mobil Smart yang anteng terparkir beberapa waktu silam. Kini mobil yang seyogyanya memiliki tenaga yang tidak besar itu berubah menjadi 'monster'.

Ya, sebagaimana dilansir Carbuzz, Senin (28/4/2014), mobil yang biasanya berkarakter anteng itu bertransformasi menjadi sebuah kendaraan yang sangar. Dengan suara knalpot yang menggelegar, injekan pedal gas dari pengendara membuat yang melihatnya pun pasti terkagum-kagum.

Usut-punya usut, mobil Smart ForTwo ternyata disuntik sebuah mesin V8 dari mobil Chevrolet. Posisi mesin yang sebelumnya ditanam di bagian belajang di rubah ke posisi depan. Tak hanya suaranya yang mencolok, tampilan kaki-kaki pun dirubah secara radikal dengan ban besar.

Berdasarkan video berdurasi lebih dari satu menit yang diunggah ke situs berbagi video, YouTube, mobil nampaknya dirombak untuk bertransformasi bukan hanya dengan suara gahar tapi juga dengan performa buas yang mampu melesat cepat.

Terbukti, mobil Smart ForTwo ini mampu melesat cepat kala dipacu di No Limit raceway di Morocco, Indiana, Amerika Serikat (AS) dengan catatan waktu 12,2 detik pada trek lurus sejauh 402 meter.  

Namun, mobil akan terus dikembangkan hingga pada akhirnya mampu melaju sejauh 402 meter di bawah 10 detik.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini