Sukses

Jokowi dan Djoko Kirmanto Resmikan Tol JORR W2

Jokowi mengakui, pembangunan jalan tol Kebon Jeruk-Ciledeg belum mengurangi kemacetan yang terjadi di daerah tersebut, karena belum rampung.

Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto bersama Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo rencananya akan meresmikan Jalan Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) W2 Kebon Jeruk-Ciledug. Rencananya, peresmian itu dilaksanakan di gerbang Meruya Utama, simpang susun Kebon Jeruk, pada Jumat pagi ini sekitar pukul 09.00 WIB.

"Iya dibuka besok pagi jam 09.00 WIB," kata Jokowi usai menonton film 'Slank Nggak Ada Matinya' di Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta Pusat, Kamis (26/12/2013).

Jokowi mengakui, pembangunan jalan tol Kebon Jeruk-Ciledeg belum dapat mengurangi kemacetan yang terjadi di daerah tersebut. Pasalnya, pembangunan jalan tol tersebut masih belum rampung hingga ke Ulujami. Tol JORR W2 itu baru terselesaikan jalurnya hingga Ciledug.

"Ngurangi dikit, cuma belum. Nanti kalau sudah disambung kira-kira maksimal bulan Oktober tahun depan. Baru nanti dari timur mau ke barat nggak usah lewat tengah, lewat selatan," tambahnya.

Terkait adanya sengketa lahan dengan warga, Jokowi memastikan akan menyelesaikan masalah pembebasan lahan tersebut. Meski demikian, pengerjaan jalan tol tersebut hingga ke Ulujami baru akan selesai pada Oktober 2014 mendatang.

"Sudah rampung, sudah 4 kali ke sana. Sudah pembayaran. Selesai baru Oktober tahun depan, kalau sudah rampung baru lewat selatan, baru itu ngurangi banyak mengurangi kemacetan," jelasnya.

Pembangunan ruas tol tersebut seharusnya mencapai Ulujami, Jakarta Selatan. Namun, karena masalah pembebasan lahan yang belum rampung tol tersebut baru dibangun hingga Ciledug, Jakarta Selatan. (Han/Rmn)

Baca juga:
Usai Nobar Film Slank, Jokowi: Balikin Oh..Oh..Balikin..
Jelang Duet Nyanyi Bareng, Jokowi-Rhoma Irama Makin `Lengket`
Jokowi Nonton Film Slank, Bikin Heboh Penonton Bioskop di Cikini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.