Sukses

HUT ke-74 RI, Istana Pajang 2 Mobil Era Presiden Soeharto

Untuk memeriahkan HUT ke-74 Kemerdekaan Indonesia, Istana Kepresidenan memajang dua mobil era Presiden ke-2 Soeharto.

Liputan6.com, Jakarta - Untuk memeriahkan HUT ke-74 Kemerdekaan Indonesia, Istana Kepresidenan memajang dua mobil era Presiden ke-2 Soeharto. Mobil tersebut dipajang di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Sabtu (17/8/2019).

Berdasarkan pantauan, mobil yang pernah digunakan Soeharto untuk mengurus negara ini merupakan sedan Cadillac tipe Fleetwood Brougham. Mobil ini keluaran tahun 1980.

Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono mengatakan mobil ini digunakan Soeharto sejak 1987 hingga 1990. Menurut dia, pihak Istana sengaja memajang mobil tersebut dapat menambah pengetahuan masyarakat terhadap kendaraan kepresidenan.

"Beberapa kendaraan tapi tahun ini kami pajang dua biar ada hiburan undangan sambil foto-foto lihat," kata Heru di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat 16 Agutus 2018.

Selain itu, tamu undangan HUT k4-74 RI yang hadir juga bisa ikut berfoto di depan mobil tersebut. Heru menceritakan bahwa dua mobil tersebut dipesen khusus oleh pemerintah Indonesia saat itu.

Selain digunakan Soeharto, mobil ini juga pernah digunakan untuk menyambut tamu-tamu kenegaraan. Heru menyebut mobil tersebut pernah masuk ke bengkel sejak era Presiden Megawati Soekarnoputri.

"Ini masih bisa jalan, masih bisa dipakai," ucap Heru.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Sita Perhatian

Sejak dipajang oleh pihak Istana pada Jumat 16 Agustus 2019, mobil tersebut sangat menyita perhatian masyarakat. Tak hanya pegawai Istana saja, para tamu undangan HUT ke-74 RI juga antusias untuk berfoto di depan mobil era Soeharto ini.

Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia tersebut akan dimulai dengan kirab bendera pusaka. Kemudian, teks asli naskah proklamasi yang dimulai dari Monumen Nasional hingga Istana Merdeka.

Upacara pengibaran bendera sang saka merah putih akan digelar di Halaman Istana Merdeka pada pukul 10.00 WIB. Presiden Joko Widodo atau Jokowi akan bertindak sebagai Inspektur Upacara.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.