Sukses

Pesan Mbah Moen Agar Khofifah Menjaga Jatim

Khofifah mengajak masyarakat untuk mendoakan Mbah Moen.

Liputan6.com, Jakarta - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengenang amanat yang pernah disampaikan almarhum KH Maimun Zubair atau Mbah Moen. Khofifah menyatakan, Mbah Moen itu pernah berpesan kepada agar Jawa Timur dijaga sebagai provinsi yang aman dan sejahtera.

Dikutip dari akun Instagramnya, khofifah.ip, Selasa (6/8/2019), mantan Mensos itu mengaku mengenang kala mendiang jauh-jauh dari Rembang bertandang ke Surabaya demi menghadiri pernikahan putrinya. Khofifah juga menghadiahi putrinya dengan rangkaian doa.

"(Mbah Moen) berkenan menghadiahi putri saya barokah doa yang sangat bermakna. Matursuwun Mbah Moen. InsyaAllah bersama hamba yang dicintai Allah menuju Jannatun na'im. Amin," doa Khofifah atas kepergian Mbah Moen.

Khofifah mengajak masyarakat untuk mendoakan Mbah Moen.

"Saya mengajak seluruh rakyat Indonesia bersama-sama berdoa bagi Mbah Moen, semoga amal ibadahnya diterima Allah, khilafnya diampuni Allah dan diberikan tempat terbaik di sisi Allah SWT," pintanya.

"Khusnul khotimah, dan keluarga yang ditinggalkan mendapatkan ketabahan dan kesabaran. Allahuma Aamiin," lanjut Khofifah.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.