Sukses

Lengangnya Lalu Lintas Jakarta Jelang Demo 4 November Siang

Suasana Jakarta lain dari biasanya, kemacetan menghilang jelang aksi 4 November siang ini.

Liputan6.com, Jakarta Situasi Ibu Kota Jakarta hari ini tampak lain dari hari biasa. Kemacetan yang biasa menghantui jalanan, tidak tampak pagi ini, jelang demonstrasi damai 4 November siang ini.

Seperti di Jalan Gatot Subroto arah Semanggi, ruas jalan tampak tidak terlalu banyak kendaraan yang melintas. Begitu pula dengan ruas Tol Dalam Kota.

"Situasi arus lalin Jalan Gatot Subroto arah Semanggi terpantau ramai lancar," tulis akun @TMCPoldaMetro, sekitar pukul 08.39 WIB, Jumat (4/11/2016).

Pegawai swasta yang berkantor di bilangan Senayan mengatakan, biasanya waktu tempuh keberangkatan dari kediamannya di Kalibata mencapai 1 jam bahkan lebih.

"Tapi tadi hanya 25 menit," kata Novi kepada Liputan6.com.

Kondisi serupa juga terasa di Stasiun Manggarai. Stasiun yang biasa padat oleh pengguna commuterline, pagi tadi sekitar pukul 08.00 WIB tampak lengang.

"Kalau biasanya pada rebutan pas mau naik kereta, ini enggak (rebutan)," ujar Dewi, pegawai swasta di Tangerang ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini