Sukses

Top 3 Berita Hari Ini: Awas, Situs Pengajuan Visa on Arrival Elektronik Palsu Muncul di Pencarian Teratas Google

Top 3 Berita Hari Ini, situs pengajuan Visa on Arrival elektronik palsu, topi baret Lord Rangga dan prosesi siraman Chelsea Islan.

Liputan6.com, Jakarta - Top 3 Berita Hari Ini tentang situs pengajuan visa on arrival elektronik (e-VOA) meresahkan publik. Pasalnya, situs palsu tersebut muncul di pencarian teratas mesin pencari Google.

Dalam siaran pers yang diunggah Selasa, 6 Desember 2022, pihak imigrasi pun meminta warga negara asing untuk berhati-hati. e-VOA resmi berlaku sejak Kamis, 10 November 2022 berdasarkan peraturan nomor 157/PMK.02/2022 tentang pembayaran penerimaan negara bukan pajak (PNBP) visa di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM.  Pengaturannya kemudian didetailkan lewat surat edaran Plt. Direktur Jenderal Imigrasi nomor IMI-0764.GR.01.01 tahun 2022.

Layanan ini memungkinkan wisatawan asing membayar visa on arrival (VOA) secara daring sebelum tiba di Indonesia. Berita kedua yang paling banyak diminati adalah tentang sosok Ki Ageng Rangga Sasana yang lebih dikenal sebagai Rangga Sasana atau Lord Rangga dikabarkan meninggal dunia.

Pria bernama asli Edi Raharjo itu berpulang hari ini, Rabu (7/12/2022) pagi di Brebes, Jawa Tengah.  "Kebetulan tadi pagi konfirmasi ke anaknya, memang kabarnya benar dan anaknya juga sedang perjalanan ke Brebes dari Bekasi," sebut Erwin saat dihubungi. Erwin mengatakan belum mengetahui pasti penyebab kematian mantan kliennya itu.

Berita ketiga yang paling banyak menarik perhatian adalah tentang Chelsea Islan melanjutkan persiapan pernikahan dengan menjalani prosesi siraman.  Dalam acara adat Jawa itu, Chelsea tampil anggun dengan seluruh tubuh ditutupi roncean melati.

Rambutnya yang digerai bebas juga dihiasi bandana roncean melati. Sementara, wajahnya hanya dipulas makeup bergaya natural minimalis.Chelsea sempat berfoto bersama teman-temannya sebelum menjalani siraman. Simak bahasan ketiga berita dalam Top 3 Berita Hari Ini berikut ini.

Awas, Situs Pengajuan Visa on Arrival Elektronik Palsu Muncul di Pencarian Teratas Google

Sebuah situs pengajuan visa on arrival elektronik (e-VOA) meresahkan publik. Pasalnya, situs palsu dengan domain https://www.indonesia-evoa.com tersebut muncul di pencarian teratas mesin pencari Google. Dalam siaran pers yang diunggah Selasa, 6 Desember 2022, pihak imigrasi pun meminta warga negara asing untuk berhati-hati.

"Sama seperti mekanisme pembayaran e-VOA yang asli, di situs palsu ini orang asing juga bisa melakukan pembayaran melalui mekanisme payment gateway. Ini sudah masuk ranah kejahatan siber. Saat ini kami sedang berkoordinasi dengan instansi terkait untuk menangani kasus ini," kata Plt. Dirjen Imigrasi Widodo Ekatjahjana.

Selanjutnya…

Sejarah Topi Baret, Item Fesyen Khas Lord Rangga Sunda Empire

Sosok Ki Ageng Rangga Sasana yang lebih dikenal sebagai Rangga Sasana atau Lord Rangga dikabarkan meninggal dunia. Pria bernama asli Edi Raharjo itu berpulang hari ini, Rabu (7/12/2022) pagi di Brebes, Jawa Tengah.

Mengutip kanal Regional Liputan6.com, berita duka tersebut dibenarkan Erwin Syahduddi, pengacara yang pernah menangani kasus penyebaran hoaks dan membuat keonaran. "Kebetulan tadi pagi konfirmasi ke anaknya, memang kabarnya benar dan anaknya juga sedang perjalanan ke Brebes dari Bekasi," sebut Erwin saat dihubungi.

Selanjutnya…

Anggunnya Chelsea Islan Berbalut Kebaya Lilac Usai Prosesi Siraman

Setelah acara lamaran yang berlangsung pada 24 Oktober 2022, Chelsea Islan melanjutkan persiapan pernikahan dengan menjalani prosesi siraman. Kabar tersebut tersebar lewat unggahan Insta Story kerabat dan teman terdekatnya, termasuk sang ibunda, Samantha Barbara lewat akun Instagram @samantha_barbara26.

Dalam acara adat Jawa itu, Chelsea tampil anggun dengan seluruh tubuh ditutupi roncean melati. Rambutnya yang digerai bebas juga dihiasi bandana roncean melati. Sementara, wajahnya hanya dipulas makeup bergaya natural minimalis.

Selanjutnya…

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.