Sukses

Sejak Kapan Banjir Landa Nusa Penida?

Nusa Penida sebelumnya juga sempat dilanda banjir.

Liputan6.com, Jakarta - Banjir yang melanda Nusa Penida di Bali cukup parah, terutama di Desa Suana dan di Desa Ped. Meski korban tidak ada, namun banjir sempat menghanyutkan sepeda motor dan mobil.

"Hampir sepanjang jalan bawah banjir timur (Desa) Suana kemudian ke barat ke Desa Ped semua banjir. Karena airnya ini datang dari atas kan ada bungkit di atas. (Kalau warga) tidak mengungsi cuma masyarakat membersihkan rumah yang dimasuki lumpur," kata Kapolsek Nusa Penida Kompol I Gede Redastra, seperti dikutip dari merdeka.com.

Ternyata, banjir di Nusa Penida beberapa hari lalu bukan kali pertama terjadi. Sebelumnya, pada 3 Februari 2017, Nusa Penida juga sempat dilanda banjir, seperti dilansir dari laman suaradewata.

Banjir tersebut terjadi karena tingginya curah hujan di tempat itu selama tiga hari berturut-turut. Banjir saat itu terlihat di Banjar Prapat, Desa Ped.

Banjir di Nusa Penida terbilang langka. Pihak Polsek Nusa Penida waktu itu bahu membahu dengan masyarakat saling membantu untuk agar jalur air menuju pantai berjalan lancar.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Profil Nusa Penida

Dihimpun dari berbagai sumber, Nusa Penida memiliki populasi sekitar 45.000 jiwa dan mencakup sekitar 200 km persegi. Seluas 20.057 hektare di sekitar Nusa Penida dan pulau-pulau tetangga Nusa Ceningan dan Nusa Lembongan dinyatakan sebagai Zona Maritim yang Dilindungi pada 2010.

Sampai saat ini pulau tersebut sebagian besar dikenal  karena tempat menyelamnya. Di Nusa Penida terdapat sebanyak 15 tempat menyelam internasional yang populer. 

Nusa Penida jadi salah satu tempat pemotretan prewedding Kahiyang Ayu dengan Bobby Nasution pada 2017 lalu. Saat itu Kahiyang Ayu mengunggah sebuah foto prewedding dalam akun Instagram pribadinya.

3 dari 4 halaman

Pura dan Gua

Selain pantai, Nusa Penida juga memiliki destinasi wisata spiritual pura dan gua. Ada pun jenis pura yang ada di Nusa Penida adalah Pura Kahyangan.

Ada juga Pura Tirta yang berfungsi pengelolaan air, Pura Puseh yang dipersembahkan untuk memuja Wisnu. Tempat ini juga banyak didatangi wisatawan.

Sementara Gua Putri merupakan tempat pemujaan terhadap Dewa Siwa yang dipercaya untuk memelihara dan merawat manusia. Panjang Gua Giri Putri adalah sekitar 262 meter dan ada di 150 meter di atas permukaan laut atau mdpl.

 

4 dari 4 halaman

Infografis Waspada Tren Kenaikan Kasus Aktif Covid-19 di Jawa dan Bali

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.