Sukses

Makna Gaya Rambut Kim Jong Un yang Unik dan Ikonik

Para pria di Korea Utara pernah diperintahkan memotong rambutnya seperti Kim Jong Un.

Liputan6.com, Jakarta - Sosok pemimpin Korea Utara Kim Jong Un kerap menjadi pembicaraan. Bukan hanya kiprahnya dalam dunia politik, tapi juga potongan rambutnya yang khas.

Sejak menjadi pimpinan tertinggi negara komunis tersebut pada 2011, pria yang diisukan sudah meninggal dunia ini memang kerap tampil dengan gaya rambut unik dan eksentrik.

Model rambut Kim Jong Un disebut mini bouffant yaitu selalu tersisir rapi ke belakang dengan polesan gel yang cukup melimpah. Bagian samping dan belakang dipangkas lebih tipis, sehingga rambut tebal hanya ada di bagian tengah.

Gaya rambut ikonik ini kabarnya terinspirasi dari kakeknya Kim Il Sung. Seperti dilansir dari GQ, Selasa (28/4/2020), Kim Jong Un sangat mengagumi sosok pendiri Korea Utara itu.

Dengan memiliki gaya rambut mirip sang kakek, dia berharap bisa meraih kekuasaan dan disegani seperti Kim Il Sung. Pada 2015, seorang sumber di Pyongyang mengungkapkan kalau para pria di Korea Utara diperintahkan memotong rambutnya seperti Kim Jong Un.

Dikutip Business Insider dari Chosun Ilbo, pihak berwenang melarang pria memanjangkan rambutnya lebih dari 2 cm. Mereka hanya dibolehkan memiliki gaya rambut sesuai yang telah ditentukan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

15 Gaya Rambut

Namun berdasarkan pengalaman seorang reporter saat berkunjung ke salah satu tempat pangkas rambut di Korea Utara, gaya rambut ala Kim Jong Un tidak terdapat dalam pilihan foto yang dianjurkan. Warga Korea Utara ternyata bisa memilih 15 gaya rambut yang telah disetujui pimpinan.

Berdasarkan foto yang diunggah reporter bernama Mika Makelainen tersebut di Twitter, dari 15 gaya rambut, tidak ada satu pun yang mirip dengan potongan rambut seperti Kim Jong Un.

Kim Jong Un pertama kali tampil dengan gaya rambut bouffant 'trapesium' pada Februari 2015. Saat itu, potongan rambutnya langsung jadi perhatian publik.

Beberapa media bahkan membuat penyebutan sendiri untuk menggambarkan gaya rambut Kim Jong Un. CNN misalnya, menyebutnya sebagai 'power haircut'. Sementara, Telegraph dan New York Post menamainya gaya rambut 'ambisius'.

3 dari 3 halaman

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini