Sukses

Desainer Mode Cynthia Rowley Kini Rancang Furnitur

Furnitur Karya Perancang Baju Cynthia Rowley Kini Hadir di Indonesia

Liputan6.com, Jakarta Cynthia Rowley dikenal sebagai perancang mode dengan lini busananya yang berbasis di Amerika. Brand dengan namanya ini bahkan sudah dipasarkan di seluruh dunia baik secara offline maupun online. Sentuhan feminin, penuh warna, dan eklektik yang terlihat dari koleksi busananya kini tertuang pada produk furnitur yang dibuatnya bersama merk furnitur ternama Hooker. Seperti apa hasil dari kolaborasi unik ini?

Cynthia mengembangkan pengalaman desainnya dengan menjajal desain furnitur. Sentuhan feminin dan penuh warna tetap menjadi garis besar desainnya. Ini kali pertama bagi Cynthia mendesain furnitur dengan hasil yang memuaskan masyarakat.

Cynthia Rowley merancang produk furnitur

"Saya sudah tertarik sejak lama dengan desain furnitur namun baru ada kesempatannya sekarang. Bagi saya desain busana dan desain furnitur adalah seni dan saya menyukainya," ungkap Cynthia Rowley yang diwawancara usai launching produk Hooker terbaru di JDC, Kamis (11/8/2016).

Desainer berusia 58 tahun ini membuat desain yang lengkap untuk koleksi pertamanya ini, mulai dari sofa, tempat tidur, meja, dining set, bar carts dan lainnya. Cynthia membagi karyanya ini dalam tiga tema yaitu pretty, sporty, dan curious. Selain itu pada setiap desain Cynthia memberikan detail hingga sentuhan akhir yang dilukis dengan tangan dan kain pelapis yang dirancang khusus.

Cynthia Rowley merancang produk furnitur

Pada tema Pretty, Cynthia mengombinasikan nuansa masa lalu dengan nuansa masa sekarang yang memberikan kesan abadi. Menggunakan detail seperti mutiara, handle dan gantungan berumbai memberikan kesan lembut dan feminin pada koleksi ini.

Konsep kedua yaitu Sporty juga hadir tidak kalah menarik dengan menggunakan Finish Veneer Primavera, Mozambique dan Mappa Burl. Warnanya yang cerah, garis desain yang tegas dan finish kayu yang eksotis tergambar secara sporty.

Cynthia Rowley merancang produk furnitur

Sementara untuk koleksi Curious, furnitur dari Cynthia ini menggunakan finish dari silver dan gold leaf prada. Cynthia juga menggunakan kaca mercury dan menonjolkan konsep signature dari brand Cynthia Rowley yaitu black floral print.

Bagi Anda yang tertarik dengan furnitur bergaya Amerika ini tidak perlu ke luar negeri, Malinda Furniture Gallery yang berbasis di Indonesia merupakan distributor tunggal produk dari Hooker ini. Malinda tersebar di beberapa tempat di Ibukota salah satunya di Jakarta Design Center, yang menjadi tempat Cynthia Rowley meluncurkan produk perdananya.

Cynthia Rowley merancang produk furnitur

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.