Sukses

Sukses Jadi Artis, Ini 6 Potret Rumah Masa Kecil Natasha Wilona yang Sederhana

Rumah masa kecil Natasha sangat sederhana bahkan disebut tak layak dihuni.

Liputan6.com, Jakarta Natasha Wilona dikenal sebagai salah satu aktris muda berbakat yang telah membintangi berbagai judul film dan sinetron. Namun perjuangan Natasha Wilona di industri hiburan Tanah Air rupanya ditempuh dengan cukup terjal.

Natasha Wilona pun pernah merasakan kehidupan yang pahit sewaktu kariernya belum melejit. Ia juga mengaku pernah hidup susah bersama keluarganya di Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Jika kini buah dari kerja kerasnya selama ini memiliki hunian mewah dan megah, dulu Natasha Wilona memiliki tempat tinggal yang sederhana.

Bahkan, pemain sinetron itu mengaku tinggal di rumah kecil yang banyak tikusnya. Baru-baru ini, beredar video rumah gubuk yang sempat ditinggalinya bersama ibu dan saudaranya. Penampakan rumah gubuk yang ditinggali Natasha Wilona bersama keluarganya ini direkam seorang penggemar.

Pemilik akun TikTok @mihing15mihing ini mengunjungi rumah yang pernah dihuni Natasha Wilona tersebut. Rumah tersebut tampak begitu sederhana dengan dinding kayu. Berikut 6 potret rumah masa kecil Natasha Wilona, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Selasa (28/3/2023).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Natasha Wilona pernah menceritakan hidupnya yang susah hingga harus menyewa rumah kayu yang sangat sederhana.

3 dari 7 halaman

2. Penampakan rumah gubuk yang ditinggali Natasha Wilona bersama keluarganya ini sempat direkam seorang penggemar.

4 dari 7 halaman

3. Pemilik akun TikTok @mihing15mihing ini mengunjungi rumah yang pernah dihuni Natasha Wilona. Tampak rumahnya begitu sederhana.

5 dari 7 halaman

4. Natasha sendiri tinggal di sini saat masih TK. Selain karena harga sewa yang relatif murah, ibunda Natasha memilih rumah ini karena dekat dengan sekolahnya.

6 dari 7 halaman

5. Keadaannya bahkan jauh dari kata layak. Terlihat banyak bagiannya yang sudah rusak.

7 dari 7 halaman

6. Meja dan kursinya pun terbuat dari kayu yang sederhana. Menariknya, rumah yang sudah lama ditinggalkan selama bertahun-tahun ini tak pernah berubah.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.