Sukses

Terjebak di Wastafel Cuci Piring, Puluhan Tikus Ini Seperti Mandi Bareng

Gerombolan tikus ini terjebak di wastafel cuci piring, malah jadi mandi bareng

Liputan6.com, Jakarta Tikus merupakan hewan pengerat yang seringkali masuk ke dalam rumah baik itu di dapur, loteng hingga bersembunyi di dalam gudang. Keberadaan tikus ini pun bisa membuat kondisi rumah tidak sehat karena membawa banyak sekali bakteri.

Sehingga tidak jarang para penghuni rumah ini membasmi tikus dengan berbagai cara mulai dari racun, hingga jebakan. Namun meski sudah ada beberapa tikus yang tertangkap hingga mati, selang beberapa hari akan datang tikus lainnya.

Pada sebuah unggahan video dari akun Twitter @asupanmemevideo ini bahkan memperlihatkan puluhan ekor tikus yang terjebak pada sebuah wastafel cuci piring. Terjebak di tempat yang licin, tikus ini tidak bisa melarikan diri dan terendam kubangan air.

Berada di dalam air, tikus-tikus ini malah seperti mandi bareng dengan mengusap muka dan kepalanya. Berikut ulasan tikus terjebak di wastafel cuci piring yang Liputan6.com kutip dari Twitter @asupanmemevideo, Sabtu (11/3/2023).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Terjebak di sebuah wastafel cuci piring dengan kubangan air, puluhan tikus ini malah mandi bareng

Sampai saat ini sudah banyak sekali jebakan tikus dan racun tikus yang dikembangkan untuk membasmi hewan pengerat ini yang masuk ke dalam rumah. Namun salah satu bagian rumah, yaitu dapur memang kerap menjadi salah satu sarang bagi tikus di beberapa sudut bagiannya.

Tidak jarang tikus ini malah tergelincir dan jatuh ke dalam tempat air wastafel cuci piring. Karena tempat ini licing, sangat sulit bagi tikus untuk melarikan diri. Seperti dalam video yang diunggah oleh akun Twitter @asupanmemevideo, pada Jumat (10/3/2023) kemarin, puluhan tikus yang terjebak ini malah asyik mandi bareng.

Aksi tikus yang mengusap muka dan kepalanya ini pun mendapat banyak sekali sorotan netizen.

"Mandi dulu ygy, pinternyaaa pada gosok2 badan 😭" tulis akun @akunbarugaiss

"rajin bener udah mandi, pada mo kemana sih" tulis akun @rotigembong90

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.