Sukses

Ucapan Cinta Kasih Perayaan Natal Banjiri Media Sosial

Kemeriahan perayaan Natal juga terasa di jejaring sosial.

Liputan6.com, Jakarta - Bulan Desember menjadi bulan di mana umat Kristiani antusias dengan kemeriahan dan suka cita Natal. Memang Hari Natal menjadi momen yang paling dinantikan oleh penduduk yang memperingati lahirnya Yesus Kristus.

Hingga kini, kemeriahan perayaan Natal juga terasa di jejaring sosial. Pantauan tim Citizen6-Liputan6.com, Selasa (25/12/2018), lini masa Twitter dibanjiri dengan berbagai ucapan Natal untuk keluarga, teman-teman dan artis maupun tokoh idola.

Namun tak hanya warganet biasa, ternyata para tokoh dan selebriti Tanah Air pun ikut memeriahkan perayaan Hari Natal dengan beragam twit di lini masa. Berikut beberapa ucapan para tokoh di Indonesia, seperti Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Menteri Agama RI Lukman Saifuddin yang berhasil dirangkum dari Twitter.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Ucapan Warganet

Selain para tokoh di Tanah Air, warganet pun tak lupa memberikan ucapan Hari Natal kepada teman-teman yang merayakannya.

Saking banyaknya perbincangan mengenai Hari Natal, topik tersebut pun menjadi perbincangan viral di media sosial. Tagar #SelamatHariNatal dan #Natal2018 berada di jajaran trending topic teratas Twitter kawasan Indonesia.

Selamat Hari Natal bagi kalian yang merayakannya, semoga tahun ini membawa berkah dan damai untuk semua.

(Ul)

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.