Sukses

Cek Fakta: Foto Anies Baswedan dalam Lubang Resapan Air Ini Hasil Editan

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri foto Anies Baswedan masuk lubang resapan air

Liputan6.com, Jakarta- Cek Fakta Liputan6.com mendapati foto Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan masuk lubang resapan air, foto tersebut diunggah salah satu akun Facebook, pada 7 Desember 2021.

Foto Anies Baswedan masuk lubang resapan air menampilkan Anies berada di dalam lubang dengan membawa pengeras suara.

Foto tersebut diberi keterangan sebagai berikut:

"UNTUK WARGA JAKARTOA, MUSIM HUJAN SUDAH DATANG, SIAPKAN TOA.. WASPADA.. WASPADA..!!!"

Benarkah Foto Anies Baswedan masuk lubang resapan air? Simak penelusuran Cek Fakta Liputan6.com.

 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Penelusuran Fakta

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri foto Anies Baswedan masuk lubang resapan air, dengan menggunakan Google Image dan Yandex.

Penelusuran pertama yaitu lubang resapan air, dengan menggunakan Google Image.

 

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri foto Anies Baswedan masuk lubang resapan air

Penelusuran mengarah pada artikel berjudul "Tunda Pembuatan Sumur Resapan, Dokter Alumni FKUI Kumpulkan 5000 Tanda Tangan Petisi" yang dimuat situs seputartangsel.pikiran-rakyat.com, pada 30 November 2021. Situs tersebut memuat foto lubang saluran air yang identik dengan klaim, namun tidak ada Anies Baswedan dalam foto tersebut bahkan masuk ke lubang.

 

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri foto Anies Baswedan masuk lubang resapan air

 

Penelusuran selanjutnya pada foto Anies Baswedan memegang pengeras suara dengan menggunakan Yandex.

 

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri foto Anies Baswedan masuk lubang resapan air

 

Penelusuran mengarah pada artikel berjudul "Anies sebut relokasi tak selalu berkonotasi negatif" yang dimuat situs merdeka.com, pada 3 November 2016, situs tersebut memuat foto yang identik dengan klaim. Namun, Anies Baswedan tidak berada di dalam lubang resapan air.

 

 

 

 

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri foto Anies Baswedan masuk lubang resapan air

 

Sumber:

https://www.merdeka.com/politik/anies-sebut-relokasi-tak-selalu-berkonotasi-negatif.html

https://seputartangsel.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-143127611/tunda-pembuatan-sumur-resapan-dokter-alumni-fkui-kumpulkan-5000-tanda-tangan-petisi?page=2

3 dari 4 halaman

Kesimpulan

Hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com, foto Anies Baswedan masuk lubang resapan air tidak benar.

Foto tersebut merupakan hasil editan dari dua foto yang berbeda lokasi dan waktu pengambilannya.

4 dari 4 halaman

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.

Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi patner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.