Sukses

Jadwal BRI Liga 1 2022/2023: PSS Sleman Tantang Arema FC, Persib vs Borneo FC

Liputan6.com, Jakarta Pertandingan di pekan ke-20 BRI Liga 1 2022/2023 akan berakhir Kamis (26/1/2023). Dua pertandingan akan digelar hari ini yang akan melibatkan dua tim besar Persib Bandung dan Arema FC.

Laga BRI Liga 1 2022/2023 diawali pertandingan PSS Sleman vs Arema FC pukul 16.00 WIB di Stadion Maguwoharjo, Sleman. Arema saat ini berada di posisi ke-9 dengan perolehan 26 poin, sedangkan PSS Sleman masih berada di peringkat 15.

Berdasarkan rekor pertemuan kedua tim, dari lima pertarungan terakhir, PSS Sleman dan Arema FC sama-sama meraih 2 kemenangan dan 1 kali imbang.

PSS Sleman justru selalu menang ketika menjamu Arema FC. Baik itu di Stadion Maguwoharjo maupun di Stadion Pakansari, ketika kompetisi digelar dengan sistem bubble.

Laga lain yang diperkirakan bakal berlangsung sengit berlangsung saat Persib menjamu Borneo FC, Kamis 26 Januari 2023 pukul 15.30 WIB di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Modal Baik

Saat ini Persib menempati posisi 3 di kalsemen sementara Liga 1 dengan torehan poin 36, hanya selisish 2 poin dari PSM Makasar yang saat ini bertengger di puncak klasemen.

Modal baik dibawa Persib jelang pertandingan. Dalam 5 laga terakhirnya, anak asuh Luis Milla masih tangguh dan belum terkalahkan dengan 4 kemenangan dan sekali seri

3 dari 4 halaman

Jadwal Pertandingan

Kamis, 26 Januari 2023

15:00 WIB: Barito Putera vs PSIS Semarang (ditunda)

16:00 WIB: PSS Sleman vs Arema FC - Indosiar

18:30 WIB: Persib Bandung vs Borneo FC - Indosiar

4 dari 4 halaman

Klasemen

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.