Sukses

Dikejar MU, Frenkie de Jong Ngotot Bertahan di Barcelona

Gelandang Barcelona Frenkie de Jong santer dikaitkan dengan Manchester United sejak penunjukan manajer baru Erik ten Hag. Keduanya memang diketahui pernah bekerja sama kala masih berkarier di Ajax. Kendati demikian, De Jong menegaskan dirinya lebih ingin tinggal di Barca, ketimbang merumput bersama Setan Merah.

Liputan6.com, Jakarta - Gelandang Barcelona Frenkie de Jong dikaitkan dengan kepindahan ke Manchester United (MU) sejak kedatangan Erik ten Hag. Manajer baru Setan Merah itu memang diketahui pernah bekerja sama dengan sang pemain kala masih berkarier di Johan Cruyff Arena.

Kendati demikian, De Jong baru-baru ini menegaskan niatnya untuk tetap mengabdi di Barcelona. Pemain asal Belanda tak menampik dirinya senang bekerja di bawah asuhan Ten Hag, tetapi ia lebih ingin melanjutkan komitmen bersama Barca.

Metro mengeklaim Setan Merah sejatinya sudah mulai mengadakan pembicaraan dengan sang pemain sejak beberapa waktu lalu. Di sisi lain, Blugrana juga nampak tak keberatan menjual De Jong akibat krisis finansial yang tengah dialami.

Namun dalam sesi wawancara dengan surat kabar Belanda, Algemeen Dagblad, De Jong mengisyaratkan dirinya ngotot bertahan di Camp Nou. Eks penggawa Ajax itu juga optimistis ia bakal sukses bersama sang raksasa La Liga.

“Saya cukup percaya diri (bahwa saya bisa sukses di Barcelona). Saya tidak takut,” ujar sang pesepak bola berusia 25 tahun, seperti dilansir dari Metro.

“Baru-baru ini, saya berbicara secara ekstensif dengan pelatih (Xavi). Itu adalah percakapan yang sangat baik. Saya tidak akan membahas hal itu (kepindahan ke MU) atau klub lain. Saya dulu naif dan terbuka dengan topik semacam ini. (Namun) saya tidak mau begitu lagi.”

“Saya senang bekerja dengan Ten Hag di Ajax. Akan tetapi, saya lebih suka tinggal di Barcelona,” pungkas De Jong soal klub pilihannya.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Klub Impian

De Jong merupakan salah satu pemain krusial dalam skuad Barcelona sepanjang musim 2021/2022. Ia memberi kontribusi empat gol dan lima assist dari total 46 penampilan bersama klubnya di semua kompetisi.

Di sisi lain Barcelona juga telah menjadi pelabuhan impian bagi De Jong. Tak heran jika sang pemain enggan bertolak ke tempat lain, meski ia digoda mantan manajernya Erik ten Hag.

“Saya lebih senang bertahan di Barcelona. Saya sudah bilang soal ini sebelumnya. Barcelona merupakan klub impian saya sejak kecil. Saya tidak pernah menyesali pilihan saya," ujar Frenkie De Jong kepada ESPN.

“(Barcelona) selalu menjadi klub impian saya sampai sekarang. Selama saya tidak mendengar kabar apapun dari manajemen klub, saya berasumsi tidak ada hal yang terjadi,” katanya lagi, seperti dilansir dari Metro.

3 dari 4 halaman

Tanggapan Xavi

Pelatih Barcelon Xavi Hernandez juga nampaknya tak ingin berpisah dengan Frenkie de Jong. Juru taktik asal Spanyol itu pernah menyebut De Jong sebagai sosok penting sekaligus starter reguler dalam skuad asuhannya di Camp Nou.

“Saya sudah bilang berkali-kali bahwa Frenkie de Jong sangat penting. Dia selalu menjadi starter (dalam tim asuhan) saya. Bagi saya dia (adalah pemain) fundamental,” kata Xavi.

Kendati demikian, kondisi keuangan yang dialami Barcelona bisa saja memaksa pihak klub untuk melepas Frenkie de Jong. Pasalnya, sang raksasa Catalan perlu dana tambahan untuk mendatangkan pemain baru jelang kompetisi musim depan.

Adapun Pedri, Gavi, dan Sergio Busquets tercatat telah menunjukkan performa gemilang di lini tengah Blaugrana musim lalu. Oleh karena itu, Frenkie de Jong menjadi salah satu penggawa yang paling potensial untuk dilepas Barcelona.

4 dari 4 halaman

Butuh Gelandang

Di sisi lain, Manchester United tengah menantikan kehadiran gelandang baru. Penggawanya Nemanja Matic dan Paul Pogba dipastikan hengkang dari Old Trafford pada musim panas ini.

Frenkie de Jong pun sempat digadang-gadang bakal menjadi sosok kunci dalam skuad asuhan Erik ten Hag di Setan Merah. Sayangnya, upaya MU untuk menggaet pemain asal Belanda justru mendapat respons negatif dari De Jong.

Bintang Barcelona diklaim tak tertarik merumput bersama MU. Pasalnya, Setan Merah telah kehilangan peluang untuk lolos ke Liga Champions 2022/2023, usai terlempar ke posisi enam klasemen akhir Liga Inggris musim lalu.

Setan Merah bukanlah satu-satunya klub yang menaruh hati pada De Jong. Eks gelandang Ajax itu menjadi properti panas dalam jendela transfer tahun ini berkat penampilannya yang solid di level klub serta internasional.

Bayern Munchen dan Manchester City kabarnya juga tertarik menyewa jasa De Jong. Kedua tim dikenal kuat dari segi finansial, sehingga tak bakal kesulitan menggelontorkan dana demi memboyong De Jong dari Barcelona.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.