Sukses

Tuchel Sebut Chelsea Tak Boleh Remehkan MU

Manajer Chelsea, Thomas Tuchel enggan meremehkan Manchester United (MU) jelang pertemuan di pekan ke-13 Liga Inggris, Minggu (28/11/2021) malam WIB di Stamford Bridge.

Liputan6.com, London - Manajer Chelsea, Thomas Tuchel enggan meremehkan Manchester United (MU) jelang pertemuan di pekan ke-13 Liga Inggris, Minggu (28/11/2021) malam WIB di Stamford Bridge.

"Saya tidak akan pernah meremehkan tim mana pun di Liga ini, di pertandingan ini. Sebab, mereka klub besar dan penuh pemain berpengalaman," ujar Tuchel seperti dilansir situs resmi klub.

Chelsea berada di atas angin pada edisi bentrok kali ini. Situasi internal tim yang stabil berbuah performa cemerlang di atas lapangan.

Romelu Lukaku dkk. memimpin klasemen Liga Inggris dengan total 29 poin. Dari 12 pertandingan, Chelsea hanya kalah satu kali.

Situasi berkebalikan sedang dialami MU. Kegagalan tampil prima membuat Ole Gunnar Solskjaer angkat kaki dari tim.

Posisinya kini digantikan Michael Carrick sebagai pelatih sementara. Saat ini, MU diketahui telah menggaet Ralf Rangnick sebagai manajer interim hingga akhir musim.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Jangan Lengah

Kendati lawannya tengah lunglai, Tuchel meminta Chelsea tak lengah. Manajer asal Jerman itu menegaskan, Chelsea tak boleh membiarkan MU mengembangkan permainannya.

"Jadi, kami tak boleh membiarkan mereka tampil. Sebab, sekali kami memberi kesempatan, MU akan mengeluarkan potensi terbaiknya," ujar Tuchel mengakhiri.

3 dari 4 halaman

Jadwal Liga Inggris

Minggu (28/11/2021)

00.30 WIB Brighton and Hove Albion vs Leeds United

21.00 WIB Brentford Vs Everton

21.00 WIB Burnley Vs Tottenham Hotspur

21.00 WIB Leicester City Vs Watford

21.00 WIBManchester City Vs West Ham United

23.30 WIB Chelsea Vs Manchester United

4 dari 4 halaman

Peringkat

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Thomas Tuchel adalah pelatih kenamaan asal Jerman yang kini menahkodai Chelsea FC
    Thomas Tuchel adalah pelatih kenamaan asal Jerman yang kini menahkodai Chelsea FC

    Thomas Tuchel

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues

    Chelsea

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU