Sukses

MotoGP Qatar Tanpa Marquez : Joan Mir Sempat Berharap, Espargaro Merasa Kehilangan

Liputan6.com, Jakarta Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez dipastikan absen pada seri pembuka seri pembuka MotoGP musim ini yang bakal digelar di Sirkuit Losail, Qatar, Minggu (28/3/20210 atau Senin dini hari WIB. 

Marquez yang mengalami cedera lengan musim lalu belum berani menjajal kemampuannya. Meski sudah sempat mencoba dua sepeda motor pada sesi pramusim, Marquez ternyata belum mendapat lampu hijau dari tim medis untuk mulai balapan. Posisinya untuk sementara digantikan Stefan Bradl. 

Absennya Marquez ditanggapi beragam oleh para pembalap MotoGP lainnya. Joan Mir salah satunya. 

Joan Mir ketika berhasi finis kedua MotoGP Teruel di Sirkuit Motorland Aragon, Spanyol, Minggu (25/10/2020). (PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP)

Juara bertahan itu ternyata berharap Marquez bisa tampil pada seri pembuka di Qatar. Keduanya juga sempat berbincang meski tidak banyak informasi yang bisa dikorek pembalap Suzuki itu dari Marquez. 

"Ya, kami sempat bicara, tapi tidak banyak karena kami sedang dalam momen latihan (saat Marquez berkunjung ke Qatar). Dia tengah dalam tahap pemulihan jadi itu sangat sulit. Saya melihat dia baik-baik saja, tapi pada akhirnya saya tidak tahu beban yang sedang dipikulnya," kata Joan Mir.

Mir seperti dilansir dari Crash.net juga mengaku memahami keputusan Marquez. Sebab menurutnya, seseorang yang mengalami cedera bahu dan masih merasa aneh saat menjajal sepeda motor di trek, biasanya memang jarang akan memeriksa ulang kondisinya pada trek yang berbeda. 

"Ini memang sesuatu yang... itulah mengapa saya berharap Marc di Qatar, karena Anda sudah bersiap dan mencoba mengawali banyak kilometer di sini, bukan? Tapi ternyata tidak seperti ini."

 

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Kata Rekan Setim

Selain Mir, rekan setim Marquez di Repsol Honda, Pol Espargaro juga mengerti dengan pilihan Marquez.

"Tidak banyak yang bisa saya katakan. Dia mengikuti instruksi dokter seperti katanya berulang kali," kata Espargaro. "Sebagai sesama pembalap Honda, saya tentu sangat menantikan kembalinya dia ke lintasan karena kehadirannya bakal banyak membantu kami semua," beber Espargaro. 

Bagi Espargaro, kehadiran Marquez sangat penting dalam meningkatkan performa di lintasan. Apalagi, menurutnya Honda terus mengembangkan sepeda motor yang mereka kendarai. 

"Bakal jadi berita heboh saat dia kembali dan saya pikir dia akan kembali ke level puncak dengan sangat cepat dan segera naik podium," beber Espargaro menambahkan. 

3 dari 3 halaman

Kata Jack Miller

Musim lalu, Marc Marquez terpaksa meninggalkan ajang MotoGP lebih awal akibat terlibat kecelakaan di Jerez. Absennya Marquez pad seri Qatar musim ini membuatnya kemungkinan baru tampil setelah 500 hari sejak penampilan terakhirnya di ajang MotoGP. 

"Tidak ada yang lebih mengerti perjuangan yang sudah dilalui pada musim lalu selain Marquez. Ada banyak perbedaan mengendarai sepeda motor jalan raya dengan yang ada di sini dan berusaha untuk setajam silet di setiap lap dengan 22 pembalap lain di sekitarmu," kata Miller. 

"Saya yakin, dia akan kembali dan menjadi kuat kembali, dan saat itu semua akan sepenuhnya terserah padanya dan kita menunggu dia kembali. Pasti ada beberapa poin berharga yang hilang, tapi saya yakin dia tidak memikirkan tentang itu dan hanya berpikir untuk kembali ke sepeda motor."

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.