Sukses

MU Tidak Mendapat Penalti Lawan Chelsea, Gary Neville Tercengang

Gary Nevill tercengang oleh keputusan wasit Stuart Atwell yang menolak memberikan hadiah penalti kepada MU dalam laga kontra Chelsea.

Liputan6.com, Manchester - Saat menghadapi Manchester United di Old Trafford pada petemuan pertama Liga Inggris musim ini, Chelsea merasa penaltinya ditolak. Pada pertemuan di Stamford Bridge, Minggu (28/2/2021), giliran MU yang merasakan keputusan serupa.

Seperti diberitakan sebelumnya, penyerang sayap kiri Chelsea Callum Hudson-Odoi menyentuh bola dengan tangannya di area penalti. Insiden itu terjadi ketika ia dengan winger MU Mason Greenwood berebut penguasaan bola pada babak petama.

Setelah berkonsultasi dengan VAR, wasit Stuart Attwell memutuskan tak memberikan penalti kepada MU. Hal tersebut membuat pemain Setan Merah kecewa.

Gary Neville mengatakan peraturan yang berlaku menunjukkan insiden itu handball. Karena itu, dia terkejut wasit tidak memberikan MU penalti.

 

Saksikan Video Manchester United di Bawah Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Komentar Gary Neville

"Tidak diragukan lagi dua atau tiga bulan lalu itu adalah penalti dan tidak diragukan lagi wasit akan mematuhi arahan tersebut," kata Gary Neville kepada Sky Sports.

"Tapi, wasit lebih berani dan aturan handball sedang diubah di depan mata kami seiring berjalannya musim."

 

3 dari 4 halaman

Caki maki

"Saya setuju dengan wasit yang akan memantau. Tapi, itu kali pertama saya melihat pemain mencaci maki wasit saat dia menonton," ucap Neville menambahkan.

"Tidak ada keraguan di awal musim bahwa ini akan menjadi penalti. Kepanikan Hudson-Odoi adalah kenyataan bahwa lengannya seharusnya tidak ada di sana," pungkas mantan kapten MU itu.

 

4 dari 4 halaman

Klasemen Liga Inggris

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues

    Chelsea

  • Manchester United, Didirikan pada tahun 1878 lebih dahulu dikenal dengan nama Newton Heath Lancashire and Yorkshire Railway Football Club.
    Manchester United, Didirikan pada tahun 1878 lebih dahulu dikenal dengan nama Newton Heath Lancashire and Yorkshire Railway Football Club.

    man utd

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Gary Neville

  • Berita Bola

  • Sepak Bola