Sukses

Indonesia Kembali Mendapat Kepercayaan, PSSI Akan Gelar 4 Kejuaraan AFF pada 2020

PSSI akan menggelar Piala AFF U-19, Piala AFF U-16, dan Piala AFF Putri U-19, dan Piala AFF Putri U-15/16 pada 2020.

Jakarta - Indonesia, melalui PSSI, dipastikan akan menggelar empat kejuaraan AFF pada 2020. Kepastian tersebut didapatkan melalui pertemuan AFF yang digelar di Hanoi, Vietnam, bersamaan dengan pergelaran AFF Awards 2019, Jumat (8/11/2019) lalu.

Melalui situs resmi AFF, Indonesia dan Thailand mendapatkan kepercayaan untuk menyelenggarakan kejuaraan-kejuaraan yang dimiliki AFF. Indonesia akan menggelar empat kejuaraan dan Thailand menggelar tiga kejuaraan.

PSSI akan menggelar Piala AFF U-19, Piala AFF U-16, dan Piala AFF Putri U-19, dan Piala AFF Putri U-15/16. Sementara itu, Thailand akan menggelar Piala AFF Futsal, Piala AFF Futsal Antarklub, dan Piala AFF Bola Pantai. Satu kejuaraan lainnya, Piala AFF Wanita akan digelar di Filipina.

Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, yang hadir langsung dalam pertemuan tersebut, di mana ia merupakan satu dari empat Wakil Presiden AFF, mengaku bangga dengan kepercayaan yang diberikan kepada Indonesia melalui PSSI. Ratu Tisha Destria mengaku Indonesia akan mempersiapkan semua agar kejuaraan berlangsung lancar dan sukses.

"Kami akan melakukan persiapan yang baik dan maksimal pada saat menjadi tuan rumah. Khusus untuk sepak bola putri, kami menjadi tuan rumah karena sekaligus menjadi momentum kebangkitan sepak bola putri di Indonesia yang sudah ditandai dengan bergulirnya Liga 1 Putri pada tahun ini," ujar Ratu Tisha Destria melalui situs resmi PSSI.

"Selain dengan menjadi tuan rumah, kejuaraan ini akan makin memeriahkan sepak bola di Indonesia," lanjut sekjen PSSI itu.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

2018

Kepercayaan yang didapat PSSI untuk menggelar kejuaraan level AFF menjadi kelanjutan dari kepercayaan sebelumnya. Pada 2018, PSSI mendapatkan kepercayaan menyelenggarakan Piala AFF U-16, Piala AFF U-19, Piala AFF Wanita, Piala AFF Putri U-16, Piala AFF Bola Pantai, dan Piala AFF Futsal.

Bahkan kejuaraan tersebut bisa menjadi pemanasan bagi PSSI untuk menggelar perhelatan yang lebih besar pada 2021. Seperti diketahui, FIFA telah memastikan Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021.

Sumber: AFF, PSSI

Disadur dari Bola.com (Penulis Benediktus Gerendo Pradigdo / Editor Wiwig Prayugi, Published 10/11/2019)

Saksikan video pilihan berikut ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.