Sukses

Fokus Jadi Kunci Utama Hendra / Ahsan Meraih Tiket Semifinal Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019

Hendra Setiawan / Mohammad Ahsan lolos ke semifinal Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 usai mengalahkan Liao Min Chun / Su Ching Heng dari Taiwan.

Liputan6.com, Basel - Hendra Setiawan / Mohammad Ahsan mendapat perlawanan ketat dari Liao Min Chun / Su Ching Heng di perempat final Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019. Mereka butuh 40 menit untuk mengatasi perlawanan ganda putra Taiwan tersebut.

Hendra / Ahsan menang 21-17 dan 21-19 untuk merebut tiket ke semifinal Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019. Hasil ini sekaligus menambah catatan kemenangan ganda putra Indonesia itu menjadi 3-1 atas Liao / Su.

Meski punya catatan bagus di pertemuan sebelumnya, Hendra / Ahsan mengaku tak mudah untuk menghadapi Liao / Su. "Lawan nggak mudah, tiga kali ketemu juga kami selalu ramai. Tadi kami intinya fokus dari awal. Terapin mainnya kami dulu,” kata Hendra usai pertandingan di St. Jakobshalle Basel, Swiss, Sabtu (23/8/2019) dini hari WIB.

Menang di game pertama, Hendra/ Ahsan terus membawa tren positifnya hingga ke babak dua. Namun setelah unggul 18-12, Liao / Su memperkecil skor menjadi 19-15 untuk Hendra/Ahsan.

Beruntung kondisi tersebut tak berlanjut sehingga Hendra / Ahsan bisa merebut tiket semifinal Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019. "Mungkin sudah ketinggalan, jadi mereka lebih lepas dan jadi tambah percaya diri. Sementara kami agak ketekan dari game keduanya. Untung kami bisa kembali lagi, bisa fokus lagi," papar Ahsan.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Semifinal

Di semifinal, Hendra / Ahsan masih menunggu lawan antara ganda putra Indonesia Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto dan Choi Solgyu / Seo Seung Jae dari Korea.

"Siapa saja lawannya kami harus siap. Dua-duanya pemain muda dan susah semuanya," tukas Hendra.

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.