Sukses

Segera Pensiun, Buffon Jadi Menteri Olahraga Italia?

Buffon kabarnya akan mundur dari lapangan hijau tahun depan.

Liputan6.com, Turin - Gianlugi Buffon kabarnya segera pensiun tahun depan. Kiper Juventus itu sudah berkali-kali menyatakan niat tersebut.

Menilik usia, wajar jika Buffon segera gantung sarung tangan. Sebab, tahun depan dia sudah menginjak usia kepala empat.

Menatap karier ke depan, Buffon sempat mengatakan tidak punya minat menjadi pelatih. Kemungkinan besar dia akan langsung mendapatkan posisi dalam jajaran direktur klub.

Namun, rencana itu bisa saja berbelok. Ada peluang Buffon menjadi Menteri Olahraga Italia.

Partai politik anyar, Rinascimento, menawarkan kesempatan tersebut. Vittorio Sgarbi selaku pembesut utama mengaku siap menjadikan Buffon sebagai menteri jika partainya menang.

"Jika kami menang pemilu, Buffon akan menjadi Menteri Olahraga yang baru," kata Vittorio dikutip Football Italia.

"Buffon rasanya pas. Dia merepresentasikan negara ini dan akan pensiun tahun depan. Dia juga tertarik dengan seni serta politik. Jadi jika dia tertarik bergabung, kami akan mengutamakannya," ia menambahkan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.