Sukses

Kepergian Petr Cech Awali Era Baru Chelsea

Arsenal mendapatkan Cech dengan mahar sebesar 10 juta pounds (Rp 210 Miliar).

Liputan6.com, London - Legenda Timnas Republik Ceko, Petr Cech telah bergabung dengan Arsenal pada bursa transfer musim panas ini. Dia meninggalkan Chelsea, klub yang dibelanya selama 11 musim

Arsenal mendapatkan Cech dengan mahar sebesar 10 juta pounds (Rp 210 Miliar). Kiper berusia 33 tahun itu bergabung dengan Meriam London --sebutan Arsenal-- karena tidak mau menjadi kiper cadangan di skuat Jose Mourinho.

Ya, pada musim lalu, Cech hanya menjadi pelapis Thibaut Courtois. Cech bermain untuk The Blues dalam tujuh pertandingan di Liga Premier Inggris musim 2014-15.

Petr Cech (MOHD FYROL / AFP)

Kepergian Cech disambut positif oleh Courtois. Sebab, dengan hengkangnya Cech dari Stamford Bridge Stadium menandakan era baru Chelsea telah dimulai.

"Petr Cech adalah legenda Chelsea. Dia selalu mendapat banyak dukungan dari fans. Semua hal yang dilakukannya untuk tim ini sangat luar biasa," papar Courtois, seperti diberitakan Goal.

"Yang dilakukan Cech sama hebatnya dengan Didier Drogba, John Terry dan Frank Lampard di Chelsea. Tapi, sekarang sudah memasuki era baru. Saya tidak ingin dibandingkan dengan Cech, atau kiper lainnya. Saya akan menunjukkan cara yang berbeda," dia menambahkan.

 


* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Next

Lebih lanjut, kiper berusia 23 tahun tersebut bakal menunjukkan penampilan terbaiknya bersama The Blues. Courtois ingin membuktikan, dirinya lebih hebat dari Cech.

"Saya tidak akan melihat hal yang sudah dilakukan oleh Cech untuk tim ini. Namun, saya berharap bisa memenangkan banyak trofi," Courtois menegaskan.

Penjaga gawang Chelsea, Petr Cech (kiri) bersama Thibaut Courtois berpose dengan piala Liga 2014/2015 di final Capital One Cup di Stadion Wembley, London, Minggu (1/3/2015). Chelsea menang 2-0 atas Tottenham Hotspur. (Reuters / John Sibley)

Mantan penjaga gawang Atletico Madrid tersebut ingin mempertahankan gelar yang didapat The Blues pada musim lalu, yakni Liga Premier Inggris dan Capital One Cup.

"Saya akan selalu melakukan yang terbaik untuk tim. Musim lalu berjalan sangat baik, kami memenangkan Capital One dan Liga Premier. Semoga saja kami bisa memenangkan lebih banyak piala dan mempertahankan gelar," Courtois mengakhiri. (Cak/Tho)

Baca juga:

Eks Pacar Seksi Ronaldo Ingin Dihamili Aktor Hollywood

Van Persie Siapkan Pembalasan untuk MU dan Van Gaal

Inikah Sebab Wasit Indonesia Rentan Terserang Virus Match Fixing?

Ambisi Pertama Fellaini Bersama Manchester United

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Petr Cech adalah pemain sepak bola Profesional asal Republik Ceko yang sekarang membela Arsenal
    Petr Cech adalah pemain sepak bola Profesional asal Republik Ceko yang sekarang membela Arsenal

    Petr Cech

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues

    Chelsea

  • Thibaut Nicolas Marc Courtois  adalah pemain sepak bola profesional Belgia yang bermain sebagai kiper di klub Chelsea.
    Thibaut Nicolas Marc Courtois adalah pemain sepak bola profesional Belgia yang bermain sebagai kiper di klub Chelsea.

    Thibaut Courtois

Video Terkini