Sukses

Special Report: Cara BNI Manjakan Nasabah, dari Media Sosial hingga Layanan Mobile Banking

Melalui digitalisasi, BNI memberikan kontribusi terbaik bagi seluruh nasabah, masyarakat Indonesia, dan negara tercinta. Menuju Indonesia Go Global, BNI senantiasa lakukan ekspansi mendunia.

Liputan6.com, Jakarta Media sosial sudah menjadi sebuah kebutuhan bagi sebagian orang Indonesia. Platform digital ini mampu memfasilitasi pengguna untuk saling berkomunikasi atau membagikan konten tulisan, foto, dan video.

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) sebagai Bank BUMN (Badan Usaha Milik Negara) pun tak bisa memungkiri kebutuhan masyarakat Indonesia akan informasi dan interaksi di media sosial.

Tak hanya menggunakan saluran komunikasi konvensional, BNI saat ini juga memperluas sarana komunikasi dengan nasabah dan masyarakat melalui media sosial. BNI hadir di semua media sosial, seperti Twitter, Instagram hingga Youtube untuk berbagi informasi dan berkomunikasi.

Hal ini perlu dilakukan karena memang nasabah dan masyarakat Indonesia saat ini menginginkan informasi yang cepat dan instan. Maka diperlukan saluran-saluran baru untuk bisa melayani kebutuhan tersebut, seperti media sosial.

Saat ini akun twitter @BNI telah memiliki 1,2 juta pengikut. Tak berbeda jauh, Instagram @bni46 juga telah memiliki 1,1 juta pengikut. Sedangkan Youtube BNI-Bank Negara Indonesia sudah memiliki 31,2 ribu subscriber.

Pengikut atau follower akun media sosial BNI tumbuh cukup cepat secara organik dengan berbagai inovasi yang dijalankan oleh bank BUMN yang paling pertama mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia.

Salah satu strategi yang dijalankan adalah dengan menggandeng berbagai influencer untuk mempromosikan produk, layanan, dan program khusus. Salah satunya yang mampu mendorong jumlah pengikut cukup tinggi adalah dengan RANS Entertainment untuk menyebarkan konten-konten edukasi.

Terbaru, jika ditengok dalam akun instagram @bni46 dengan @raffinagita1717, terdapat kampanye mengenai fungsi bank dan juga memberikan informasi mengenai kelebihan-kelebihan yang ada dalam layanan BNI.

Termasuk didalamnya adalah layanan BNI Taplus Anak dan juga mudahnya membuka tabungan BNI yang hanya cukup dengan selfie lewat BNI Mobile Banking.

Raffi Ahmad mengatakan, saat membuka tabungan BNI jangan lupa untuk memasukkan kode referral “RANS” untuk bisa mendapatkan bonus saldo tabungan hingga Rp 100 Ribu dan bonus-bonus lainnya.

Selain dengan Raffi Ahmad, BNI juga bekerja sama dengan influencer lain, salah satunya adalah Alffy Rev. YouTuber, komposer, produser music, dan sinematografer Indonesia ini bekerja sama dengan BNI dalam kampanye HUT BNI ke- 76 Tahun.

Dalam unggahan Instagram pada Juli lalu, video tersebut memperlihatkan perjalanan BNI melayani Indonesia dengan memudahkan kebutuhan transaksi dengan perkembangan dunia yang semakin penuh tantangan.

Melalui digitalisasi, BNI memberikan kontribusi terbaik bagi seluruh nasabah, masyarakat Indonesia, dan negara tercinta. Menuju Indonesia Go Global, BNI senantiasa lakukan ekspansi mendunia.

BNI terus berkomitmen mendukung penuh Indonesia untuk dapat melompat lebih tinggi. Bersama BNI untuk Indonesia lebih kuat.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

#KostKostanInfluencer

BNI dan Rans Entertainment bekerja sama dengan membuat web series yang tayang di Youtube. Web series yang berjudul Kost-Kostan Influencer ini dibuat dalam rangka menyambut HUT BNI ke-76 Tahun. 

Web series ini menawarkan cerita yang menarik dengan dibintangi oleh aktor dan aktris terkenal, seperti Ajil Ditto, Marsha Aruan, Teuku Rizki, dan Riyuka Bunga. Selain itu juga ada bintang tamu dalam web series ini, seperti Keanu Agl, Fadil Jaidi, hingga Marcel Widianto. 

Alur cerita dalam series ini sangat nyata dan dekat dengan kehidupan sehari-hari. Ada masalah kepercayaan diri, ambisius, putus asa, hingga saling menjatuhkan. Ditambah lagi konflik terkait media social, seperti persaingan konten, dan lainnya. 

Terdapat 20 episode dalam web series Kost-Kostan Influencer dengan cerita yang menarik di setiap epsiodenya. Setiap episode sudah ditonton ratusan ribu orang dan juga mendapatkan like puluhan ribu.

BNI Mobile Banking yang Terdepan

Tak cuma jago di media sosial, BNI juga terus meningkatkan layanan untuk nasabah dengan menambah berbagai fitur yang ada di BNI Mobile Banking. Layanan ini diberikan karena adanya tuntutan akan kecepatan dan kemudahan dalam bertransaksi.  Saat ini, BNI Mobile Banking hadir lebih fresh, user friendly, dan memiliki banyak fitur baru.

Berbagai fitur yang ada di BNI Mobile Banking, antara lain, transfer BI-Fast, pembelian token listrik, pembelian pulsa, pembayaran tagihan telepon/listrik, pembayaran kartu kredit, pembukaan rekening Taplus, pembukaan rekening Deposito, investasi, dan lain-lain.

BNI Mobile Banking juga dapat diaktivasikan dan digunakan untuk bertransaksi di luar negeri. Ini menjadi salah satu kelebihan, karena bisa dihitung jumlah bank di Indonesia yang bisa digunakan untuk bertransaksi saat berada di luar negeri.

Terdapat juga fitur DiKado, dengan fitur ini nasabah bisa memberikan kado digital dengan berbagai kartu ucapan yang menarik kepada orang terkasih. Selain transaksi, fitur baru yang ada di BNI Mobile Banking adalah Login Biometric. Fitur ini memudahkan nasabah untuk masuk ke aplikasi BNI Mobile Banking dengan menggunakan Biometric, baik Face Recognition maupun Fingerprint. 

Bagaimana soal limit transaksi? Tak tanggung-tanggung, BNI memberikan limit transaksi hingga Rp 400 Juta per hari per nasabah.

Menarik bukan?

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.