Jelang Album Internasional, Agnes Monica Rilis 'Agnez Mo'

Sembari menunggu album internasional pertama, Agnes Monica merilis album berjudul <i>Agnez Mo</i>.

oleh Julian Edward diperbarui 30 Agu 2013, 17:28 WIB
Agnes Monica sedang menyiapkan album internasional pertamanya. Nah, sembari menunggu album itu rampung, Agnes berusaha menyenangkan penggemar dengan merilis album bertitel Agnez Mo.

Dibanding album-album terdahulu, Agnez Mo terasa spesial karena 10 lagu yang ada semuanya berbahasa Inggris. Semakin istimewa lagi karena album ini dibuat Agnes selama enam bulan di Amerika Serikat.

"Aku selalu berusaha do the best that we can. Fokusnya ke produksinya, album ini harus the best. Sebelumnya ada 14 lagu, tapi aku memilih yang terbaik," ungkap Agnes di sela peluncuran album tersebut di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (30/8/2013).

Yang perlu diingat, album ini bukan dikeluarkan label Sony/ATV Music Publishing, tempat Agnes merenda karier internasionalnya. Agnez Mo justru di produksi Entertainment Incorporated, yang dimiliki sang kakak, Steve Muljoto.

"Ini memang album pertama kali yang dikeluarkan dari label kami sendiri, bekerja sama dengan produser di Amerika. Dan proses produksinya dibuat di Amerika," Steve menimpali. (Fei)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya