Eks Jaksa KPK Riyono Kecelakaan di Bandung, Butuh Donor Darah Golongan B

Mantan Jaksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Riyono mengalami kecelakaan saat lari pagi.

oleh Muhammad Radityo Priyasmoro diperbarui 19 Des 2021, 14:18 WIB
Ilustrasi garis polisi. (Liputan6.com/Raden Trimutia Hatta)

Liputan6.com, Jakarta - Mantan Jaksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Riyono mengalami kecelakaan saat lari pagi. Atas insiden tersebut Riyono harus menjalani perawatan di ICU Rumah Sakit (RS) Al Islam Bandung.

"Pak Riyono mendapat musibah kecelakaan saat lari pagi kemarin Sabtu (18 Desember 2021)," ujar Kasi Penkum Kejati DKI Jakarta Ashari Syam dalam keterangan diterima, Minggu (19/12/2021).

Riyono saat ini membutuhkan donor darah golongan B untuk dioperasi. Darah tersebut tengah dikumpulkan dari para pendonor hingga empat hari ke depan.

"Pak Riyono masih membutuhkan darah untuk rencana operasi berikutnya, sekitar empat hari ke depan, menunggu stabil kondisi beliau," kata Ashari.

2 dari 2 halaman

Minta Kedermawanan

Ashari mendorong kedermawanan para rekan dan keluarga yang memiliki darah golongan B dan berada di sekitar Bandung, untuk bisa mendonorkan darahnya kepada Riyono.

"Mohon bantuan donornya kepada rekan dan keluarga untuk cadangan darah beliau, juga kita do'a kan sahabat kita, diberikan kekuatan dan segera mendapat kesembuhannya, harap Ashari menandasi.

Sebagai informasi saat ini Riyono tengah berdinas sebagai Asisten Pidana Khusus (Aspidsus) Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Barat (Jabar).

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya