Umumkan Telah Mualaf, Sinead O'Connor: Aku Bangga Sudah Jadi Muslim

Hal ini diumumkan langsung oleh Sinead O'Connor melalui Twitter pada pekan lalu.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 26 Okt 2018, 11:00 WIB
Hal ini diumumkan langsung oleh Sinead O'Connor melalui Twitter pada pekan lalu. (Twitter/ MagdaDavitt77)

Liputan6.com, Los Angeles - Sinead O'Connor kembali ke dunia hiburan dengan satu kabar mengejutkan. Ia mengaku telah menjadi mualaf.

Hal ini diumumkan langsung oleh Sinead O'Connor melalui Twitter pada pekan lalu.

"(Tweet) ini untuk mengumumkan bahwa aku bangga telah menjadi seorang muslim," tutur penyanyi eksentrik ini pada 19 Oktober lalu.

Kabar ini, ia umumkan bukan melalui akun Twitter-nya yang telah lama ia tinggalkan, @SineadOconnorHQ. Sinead O'Connor membuat akun baru, yakni @MagdaDavitt77.

 

Saksikan video menarik berikut ini:

2 dari 3 halaman

Perjalanan Sinead Menjadi Mualaf

Dilansir dari People, Jumat (26/10/2018), dalam salah satu cuitannya, pelantun Sinead mengungkap alasannya berpindah keyakinan menjadi seorang muslim.

Menurut pelantun hit di era tahun 1990-an, "Nothing Compares 2 U", ini adalah suatu "kesimpulan yang alamiah dari perjalanan teolog cerdas mana pun."

 

3 dari 3 halaman

Ganti Nama

Sinead O'Connor Jadi Mualaf (Twitter/ MagdaDavitt77)

"Seluruh kitab menuju kepada Islam. Sehingga membuat kitab lainnya tak lagi berlaku," tulisnya.

Sinead O'Connor juga kini tampil dengan hijab dan mengganti namanya. "Aku diberikan sebuah nama baru. Yakni Shuhada," tutur perempuan yang dikenal dengan penampilan rambut plontos ini.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya