Mourinho Yakin Lukaku Akan Cetak Gol Lagi untuk MU

Dalam 11 pertandingan terakhir MU, Lukaku hanya mencetak satu gol.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 02 Des 2017, 14:45 WIB
Romelu Lukaku gagal mencetak gol dalam tiga laga terakhir bersama Manchester United (MU). (Oli SCARFF / AFP )

Liputan6.com, Manchester - Striker anyar Manchester United (MU) Romelu Lukaku tampil gemilang di awal musim 2017-2018. Striker 24 tahun itu selalu mencetak gol dalam laga yang dimainkan MU dan Timnas Belgia dari 8 Agustus sampai 10 Oktober lalu.

Tetapi, Lukaku hanya mencetak satu gol dalam 11 laga terakhir MU. Ditanya kondisi Lukaku jelang laga melawan Arsenal di Emirates Stadium, Sabtu (2/11/2017), Manajer MU Jose Mourinho mengaku tidak khawatir.

"Tidak, dia akan segera mencetak gol," kata Mourinho seperti dilansir Sky Sports.

"Tidak masalah jika hari Sabtu, jika hari Selasa, minggu depan, saya tidak tahu, tapi dia akan segera mencetak gol dan tidak masalah sama sekali."

Sejak dibeli MU dari Everton dengan nilai transfer 75 juta pound pada musim panas 2017, tekanan kepada Lukaku terus meningkat. Legenda MU Gary Neville percaya bahwa laga kontra Arsenal adalah arena yang tepat bagi Lukaku untuk mengembalikan ketajamannya.

2 dari 3 halaman

Kinerja Tim

Mourinho memuji sikap Lukaku setelah MU menang 1-0 atas Brigton & Hove Albiol dalam lanjutan Liga Inggris di Old Trafford, 25 November lalu. Kemenangan MU berkat gol bunuh diri Lewis Dunk.

Manajer Manchester United (MU) Jose Mourinho. (AFP / PAUL ELLIS)

"Bagi saya, yang terpenting adalah kerja tim dan dia melakukan apapun untuk memberikan semua yang dia miliki kepada tim," ucap Mourinho.

Sejauh ini, Lukaku telah mencetak delapan gol untuk MU. Dia terpaut empat gol dari gelandang Liverpool Mohammed Salah yang memuncaki daftar pencetak gol terbanyak.

3 dari 3 halaman

Kejar Manchester City

MU saat ini masih menempati peringkat kedua klasemen sementara Liga Inggris 2017-2018. Dari 14 laga, MU sudah memiliki 32 poin.

Pemain Manchester United, Jesse Lingard mencetak satu gol saat timnya menang atas Watford pada lanjutan Premier League di Vicarage Road stadium, Watford, (28/11/2017). MU menang 4-2. (AFP/Glyn Kirk)

Skuat asuhan Jose Mourinho terpaut delapan poin dari Manchester City yang memuncaki klasemen. Karena itu, laga kontra Arsenal sangat krusial untuk menjaga selisih poin dengan rival sekota.

Jika kalah, MU dipastikan akan semakin tertinggal dari City. Apalagi, rival sekota itu hanya akan melawan West Ham United, tim yang mencoba bangkit dari zona degradasi.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya