Guardiola Akui Salah Soal Alexis Sanchez

Guardiola pernah bekerja sama dengan Sanchez di Barcelona.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 18 Des 2016, 20:30 WIB
Alexis Sanchez akan bertemu kembali dengan Pep Guardiola saat Manchester City berduel dengan Arsenal nanti malam(Reuters/John Sibley)

Liputan6.com, Manchester - Manajer Manchester City, Pep Guardiola mengakui dia tidak memaksimalkan potensi Alexis Sanchez saat di Barcelona. Hal ini diungkapkan Guardiola jelang duel dengan Arsenal di Liga Inggris, Minggu (18/12/2016).

Guardiola akan bertemu kembali dengan Sanchez di laga yang akan berlangsung di Etihad Stadium tersebut. Guardiola pernah melatih Sanchez di Barcelona dari 2011 hingga 2013.

Keduanya lalu berpisah jalan. Guardiola hengkang ke Bayern Muenchen sementara Sanchez memutuskan bergabung ke Arsenal.

"Saya pikir posisi sebagai striker utama yang diberikan Arsenal, sempurna untuk Sanchez. Di Barcelona, saya tidak membantunya terlalu banyak karena saya memainkannya di sayap," kata Guardiola seperti dilansir Metro.

Guardiola menambahkan dengan kualitas yang dimiliki, Sanchez memang bisa bermain sebagai striker tengah.  Menurut Guardiola, Sanchez adalah pemain yang punya karakter dan semangat bertarung yang tinggi.

Namun demikian, Guardiola tidak sungkan untuk menyebut, kemampuan Sanchez tidak kentara di Barcelona karena ada sosok Lionel Messi. "Dia bermain sangat baik di Barcelona, tapi ketika Anda bermain bersama Messi, semua pemain di belakangnya, levelnya tidak sama," ujar Guardiola.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya