Jangan Tinggalkan Hewan di Mobil, Ini Alasannya

Terik matahari itu akan sangat menyakitkan bahkan bisa mematikan hewan peliharaan Anda.

oleh Liputan6 diperbarui 19 Jul 2015, 07:00 WIB
Terik matahari itu akan sangat menyakitkan bahkan bisa mematikan hewan peliharaan Anda.

Liputan6.com, Washington - Tidak sedikit orang yang menginginkan agar musim panas segera berlalu. Begitu pula dengan hewan peliharaan. Mereka juga merasakan cuaca seperti itu sangat menyakitkan.

Menurut Humane Society of the United stated, ketika cuaca di luar mencapai 80 derajat Fahrenheit atau 26,7 derajat Celcius, bagian dalam mobil suhunya bertambah. Diperkirakan bisa mencapai 99 Fahrenheit atau 37,2 derajat Celcius hanya dalam waktu 10 menit.

Untuk itu, jangan pernah meninggalkan hewan peliharaan Anda di dalam mobil pada saat musim panas. Bayangkan jika Anda berada di toko dalam waktu 10 menit, terik matahari itu akan sangat menyakitkan bahkan bisa mematikan bagi peliharaan kesayangan Anda.

(Stevanie Adeline/Tnt)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya