Pastikan Tak Alami Gangguan Jiwa, Marshanda Jalani Scan Otak

Marshanda ingin membuktikan kepada dunia bahwa kondisi kejiwaannya stabil dan baik-baik saja.

oleh Julian Edward diperbarui 30 Sep 2014, 12:40 WIB
Ilustrasi Marshanda (Liputan6.com/Sangaji)

Liputan6.com, Jakarta Marshanda ingin membuktikan kepada dunia bahwa kondisi kejiwaannya stabil dan baik-baik saja. Untuk itu, ia menjalani serangkaian tes di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD).

Rangkaian tes itu meliputi interview dengan psikater hingga memeriksa kondisi otak Marshanda. "Aku di interview psikolog, ada tes darah, brain scan (scan otak), tes fisik, pokoknya banyak prosedurnya," kata Marshanda di Pengadilan Agama Jakarta Pusat, Selasa (30/9/2014).

Tes-tes tadi digunakan Marshanda untuk membuktikan dirinya mengalami bipolar atau tidak. Hasilnya, Marshanda mengklaim dirinya baik-baik saja.

"Dokter bilang aku cakap temporer, artinya data terfaktual saya baik-baik saja saat ini," imbuh Marshanda.

Keterangan dokter yang menyebut kondisi Marshanda baik-baik saja menjadi sangat penting untuk dilampirkan ke pengadilan. Pasalnya, data itu bisa jadi pembanding dan menentukan ke mana hakim akan memberikan hak asuh anak.(Jul/Mer)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya