"Sudah Empat Tahun Menunggu, Saatnya Chelsea Juara"

The Blues sukses memenangkan tiga laga perdana di awal musim ini.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 13 Sep 2014, 20:00 WIB
Kapten Chelsea John Terry dalam sebuah pertandingan Piala FA melawan Ipswich Town di Stamford Bridge, 9 Januari 2011. AFP PHOTO/GLYN KIRK

Liputan6.com, London - John Terry bertekad membawa Chelsea meraih gelar Liga Premier musim ini. Ia merasa sakit hati karena The Blues terakhir kali meraih gelar tersebut pada musim 2009/10.

Meski dalam empat tahun tersebut Chelsea meraih gelar Liga Champions dan Liga Europa, serta Piala FA. Namun pemain timnas Inggris itu merasa kurang lengkap tanpa adanya gelar Liga Premier.

"Tidak ada satu orang pemain pun yang tidak terluka melihat tim lain sukses. Jujur saya patah hati karena kami gagal juara di liga musim lalu," kata Terry seperti dilansir Mirror.

"Bagi saya rasa lapar gelar semakin muncul karena kami tidak juga menang Liga Premier. Sudah empat tahun berlalu dan kami harus juara sekarang. Saya yakin skuat yang ada sekarang sangat mampu mewujudkannya," ujarnya menambahkan.

The Blues sukses memenangkan tiga laga perdana di awal musim ini. Meski punya poin yang sama dengan Swansea City yakni sembilan poin, namun mereka unggul selisih gol.

Baca Juga:

Allegri Bantah Juventus Krisis Pemain

Penyebab Zaha Gagal Bersinar di MU

Van Gaal Siapkan Posisi Baru untuk Blind

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya