Golkar Tumbang di TPS Aburizal Bakrie

Di TPS yang terletak di Jalan Tegal nomo 10, Menteng, Jakarta Pusat ini perolehan suara Partai Golkar dikalahkan PDIP.

oleh Hanz Jimenez Salim diperbarui 09 Apr 2014, 17:11 WIB
Aburizal Bakrie menunjukkan kertas suara kepada rekan-rekan media yang kemudian dimasukkan kedalam kotak pengumpulan suara di TPS 32 Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (9/4). Foto/Liputan6.com: Andrian Martinus Tunay

Liputan6.com, Jakarta - Tempat Pemungutan Suara (TPS) 32 di SD Menteng 02 tempat Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie mencoblos telah menghitung suara. Di TPS yang terletak di Jalan Tegal nomo 10, Menteng, Jakarta Pusat ini perolehan suara Partai Golkar dikalahkan PDIP.

Dalam penghitungan suara yang berlangsung sejak pukul 15.00 WIB itu, Partai Golkar hanya menempati urutan ketiga dengan total perolehan suara sebanyak 33. Diurutan pertama dan kedua diduduki PDIP dan Partai Gerindra dengan masing-masing perolehan suara sebesar 93 dan 65.

Di bawah Partai Golkar menguntit PKS dan Partai Nasdem dengan perolehan suara masing-masing 23 dan 16.

Sementara diurutan buncit diisi PKPI dengan tidak mendapat perolehan suara sama sekali. Di atas PKPI ditempati PPP dan PKB dengan perolehan suara 4.

Untuk surat suara sendiri yang ada di TPS ini berjumlah 458. Kertas suara yang terpakai 297, 12 di antaranya rusak dan tidak sah setelah dilakukan pencoblosan. Sementara surat suara yang tidak terpakai sebanyak 161 surat suara.

Berikut jumlah total suara di TPS 32, SDN Menteng 02, Menteng Jakarta Pusat:

1. Nasdem: 16
2. PKB: 4
3. PKS: 23
4. Pdip: 93
5. Golkar: 33
6. Gerindra: 65
7. Demokrat: 14
8. PAN: 9
9. PPP:4
10. Hanura: 12
14. PBB: 6
15. PKPI: 0

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya