Sukses

XL Tunai Bantu Permudah Gamer Beli Konten

Hingga kini ada 25 juta gamer online yang mayoritas melalukan transaksi pembelian melalui voucher fisik dan kartu kredit.

Kemudahan memainkan dan membeli sejumlah konten game online kini tidak lagi terbatas pada kehadiran voucher fisik. Kehadiran operator telekomunikasi dengan sistem voucher isi ulang dan uang virtual memudahkan gamer membeli konten game favorit mereka.

Fasilitas membeli voucher game online Qash kini dihadirkan oleh operator XL Axiata bekerjasama dengan publisher Qeon. Metode transaksi yang lebih mudah dan aman ini dihadirkan untuk mendukung industri game di Indonesia.

Hingga kini ada 25 juta gamer online yang mayoritas melalukan transaksi pembelian melalui voucher fisik dan kartu kredit. Metode pembayaran yang dihadirkan XL kini bisa diakses melalu XL Tunai, voucher XL dan potong saldo pulsa.

"Saat ini kontribusi value added service (VAS) dari sektor game XL hanya sebesar 5 persen. Kami menargetkan pertumbuhannya bisa mencapai 30 persen," kata Yessie D. Yosetya, Senior Manager M-Finance XL saat ditemui di ajang Indonesia Game Show di Jakarta, Jumat (6/9/2013).

Kemudahan pembayaran virtual ini diharapkan mampu mendukung publisher lokal dalam memonetisasi bisnis game di tanah air. Layanan potong pulsa dan XL Tunai bisa diakses oleh pelanggan XL, sedangkan pengguna voucher fisik XL bisa digunakan oleh semua pelanggan operator.

Untuk top-up voucher game, gamer hanya perlu mengunjungi situs play.qeon.co id dan memilih menu top-up. Sedangkan untuk top-up dengan XL Tunai gamer hanya perlu mengisi saldo XL Tunai, melakukan registrasi dan memilih menu XL Tunai saat membeli Qash online. (vin/gal)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini