Sukses

Sony Rilis Kamera Aksi dengan Layar Putar, Cocok untuk Vlogging

RX0 II punya fitur yang terbilang unik karena memiliki layar flip-up yang bisa diputar 180 derajat.

Liputan6.com, Jakarta - Sony baru saja merilis seri kamera action (kamera aksi) terbarunya, yakni RX0 II. Kehadiran kamera aksi ini menandakan kembalinya Sony di bisnis kamera aksi setelah dua tahun tidak meng-upgrade RX0.

Dilasir The Verge pada Jumat (3/5/2019), RX0 II punya fitur yang terbilang unik karena memiliki layar flip-up yang bisa diputar 180 derajat.

Dengan kemampuan layar yang bisa diputar ini, Sony mengklaim RX0 II cocok untuk pengguna yang suka vlogging karena mereka pasti butuh kamera mungil yang bisa masuk ke dalam saku, tetapi masih bisa mengambil video dengan berkualitas tinggi dan layarnya bisa diputar agar dapat merekam wajah sendiri.

RX0 II dibanderol seharga Rp 10 jutaan. Memang, untuk sekelas kamera aksi, harga tersebut tentu terbilang tinggi. Namun, bila kamu kulik lebih dalam spesifikasinya, RX0 II rasanya pantas diberikan harga setinggi itu.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Spesifikasi RX0 II

RX0 II dibekali dengan beberapa sensor, yaitu sensor yang beresolusi 15,3MP dan dilengkapi dengan prosesor BIONZ X serta ISO 80-12800.

Selain itu, kamera ini juga dilengkapi dengan fitur tahan air hingga 10 meter, antidebu, tahan goncangan, dan tahan tekanan.

Kamera juga dilengkapi kemampuan untuk merekam video yang beresolusi 4K pada 30 fps (frame per second), termasuk jack mikrofon, dan memiliki fitur stabilisasi elektronik ketika digunakan dalam genggaman.

Adapun mode lain yaitu slow-motion mode yang dapat merekam modus lambat hingga 1.000 fps. Kamera ini juga didukung dengan fitur S-Log2 untuk lebih fleksibel dalam proses pasca perekaman.

Sony RX0 II kabarnya sudah dijual mulai April 2019 dengan kisaran harga Rp 10 jutaan. Adapun Amerika Serikat (AS) akan menjadi negara pertama yang kebagian kamera tersebut.

(Shintya Alfian/Jek)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.