Sukses

Top 3 Tekno: Peluncuran Pocophone, Smartphone Baru Xiaomi Jadi Sorotan

Artikel yang membahas Pocophone yang diluncurkan Xiaomi di New Delhi, India, membuat para pembaca kanal Tekno Liputan6.com penasaran.

Liputan6.com, Jakarta - Xiaomi mengungkap smartphone terbarunya, yakni Pocophone. Berbekal spesifikasi kelas wahid, smartphone premium ini nyatanya dijual lebih murah ketimbang seri dikelasnya.

Artikel yang membahas Pocophone yang diluncurkan Xiaomi di New Delhi, India tersebut membuat para pembaca kanal Tekno Liputan6.com penasaran.

Berita lain yang juga bikin penasaran pembaca datang dari informasi dukungan warganet untuk Anthony Ginting, dan Meiliana.

Lebih lengkapnya, simak 3 berita terpopuler berikut ini.

1. Xiaomi Resmi Rilis Pocophone, Smartphone Premium Harga Terjangkau

Tampilan Pocophone F1 yang baru dirilis Xiaomi (sumber: pocophone)

Teka-teki mengenai seri Pocophone dari Xiaomi akhirnya terjawab sudah.

Dalam sebuah acara yang digelar di New Delhi, India, perusahaan asal Tiongkok itu secara resmi memperkenalkan lini baru untuk produk smartphone-nya.

Sesuai dengan rumor yang beredar, smartphone bernama Pocophone F1 (Poco F1 di India) ini dibekali spesifikasi kelas wahid.

Baca selengkapnya di sini

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

2. Warganet Dunia Dukung Anthony Ginting Lewat Ratusan Ribu Cuitan

Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie berusaha mengembalikan kok ke arah pemain China, Chen Long pada final Beregu Putra Asian Games 2018 di Istora Kompleks GBK, Jakarta, Rabu (22/8). Indonesia kalah 1-3. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Partai final bulu tangkis beregu putra di Asian Games 2018, Rabu (22/8/2018) malam, menjadi sorotan.

Pemain tunggal Indonesia, Anthony Ginting, mengalami cedera di gim ketiga dalam final beregu putra bulu tangkis Asian Games 2018.

Saat itu, ia harus melawan pebulu tangkis asal Tiongkok, Shi Yuqi. Anthony Ginting pun harus beberapa kali berhenti bermain karena menahan sakit.

Baca selengkapnya di sini

3. Divonis 18 Bulan Penjara Karena Protes Volume Azan, Warganet: Bebaskan Meiliana!

20 Ribu Orang Tandatangani Petisi Pembebasan Meiliana (Foto: change.org)

Meiliana menjadi nama yang paling disorot pada pekan ini. Pasalnya, wanita yang tinggal di Medan, Sumatera Utara tersebut mendapat hukuman penjara 18 bulan karena memprotes volume suara azan yang dianggap terlalu keras.

Untuk informasi, Meilana adalah warga etnis Tionghoa yang beragama Buddha. Karena ia menganggap volume suara azan yang ada di komplek rumahnya terlalu keras, ia langsung dinyatakan bersalah dan dijatuhi hukuman penjara.

Hukuman penjara 18 bulan kepada Meiliana sontak menjadi perhatian di Tanah Air. Bahkan, di Twitter nama Meiliana menjadi salah satu trending topic terpopuler Twitter di Indonesia.

Baca selengkapnya di sini

(Ysl/Isk)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.