Sukses

Jack White Sumbang 2 Milyar ke Yayasan Pelestari Rekaman

Jack White, mantan personel The White Stripes baru saja menyumbangkan uang sebanyak 2 milyar untuk sebuah yayasan rekaman.

Mantan personel duo The White Stripe, Jack White baru saja menyumbangkan banyak dana untuk National Recording Preservation Foundation (Yayasan Pelestarian Rekaman Nasional). Jumlah yang diberikannya pun cukup besar, yaitu sekitar 200 ribu dollar Amerika atau sekitar 2 milyar rupiah.

Dilansir dari Billboard melalui NME (29 Juli 2013), Jack White menjadi direktur papan dari kegiatan amal ini. Sumbangannya itu akan menjadi salah satu proyeknya yang juga turut dibantu oleh Gerald Seligman sebagai direktur eksekutif.

Hal ini dianggap menjadi sebuah kesempatan pertama bagi mereka untuk bisa mengambil peran besar dalam rangka melestarikan banyak hal yang masih sangat dibutuhkan untuk rekaman-rekaman di industri musik.

Yayasan NRPF sendiri merupakan sebuah organisasi amal independen tanpa menarik keuntungan yang terbentuk sejak 2011 silam oleh kongres Amerika Serikat. Di dalamnya terdapat arsip, perpustakaan dan institusi budaya lainnya yang dibuat untuk melestarikan rekaman di Amerika Serikat.

Sementara itu, Sam Brylawski selaku petinggi yayasan tersebut menambahkan bahwa ia berharap apa yang dilakukan oleh Jack White dapat menginspirasi orang banyak terutama yang terjun dalam industri rekaman, terutama perusahaan rekaman, artis, penulis lagu.(Rul)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini