Sukses

Jonas Brothers Tampil Konser Pertama Kali di Indonesia 24 Februari 2024, Tiket Mulai Rp 950 Ribu Hingga Rp Rp 2,9 Juta

Jonas Brothers bakal tampil konser Celebrating Five Albums Jonas Brothers.

Liputan6.com, Jakarta Jonas Brothers, band pop rock yang telah berusia 19 tahun, akan menyelenggarakan konser di ICE BSD, Tangerang, pada Sabtu, 24 Februari 2024 malam. Konser ini bertajuk 'Celebrating Five Albums Jonas Brothers' dan diselenggarakan oleh Color Asia Live dan Prestige Promotions. 

Rudy Salim, Chairman Prestige Promotions, mengungkapkan bahwa mereka berkolaborasi untuk menghadirkan konser ini di Indonesia karena Jonas Brothers memiliki penggemar yang besar di Tanah Air.

"Tentunya Jonas Brothers akan mengguncang Indonesia dengan tampilan konser menarik. Mereka akan menggunakan nuansa Indonesia yang tidak pernah ditampilkan dimanapun. Indonesia menjadi salah satu dari 2 negara Asia yang dikunjungi Jonas Brothers," kata Rudy Salim dalam jumpa persnya di Phantom PIK 2, Tangerang, Banten, Rabu (31/1/2024).

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Dua Negara

David Ananda, Managing Director Color Asia Live, menyatakan bahwa mereka langsung bekerja sama dengan Kevin Jonas, Nick Jonas, dan Joe Jonas untuk menyelenggarakan konser eksklusif di Indonesia dan Filipina. 

"Saya butuh waktu satu tahun untuk menjalin hubungan dengan Jonas Brothers sampai akhirnya mereka mau konser di Indonesia," ungkap David Ananda.

 

3 dari 4 halaman

2,5 Jam

David Ananda menegaskan bahwa Jonas Brothers akan tampil selama 2,5 jam di panggung, membawakan hits-hits mereka dengan konsep pertunjukan yang menghibur. 

"Mereka akan menampilkan pertunjukan yang entertaining dan tidak hanya sekadar menyanyi," kata David Ananda.

Sementara itu, CEO Prestige Promotions, Untung Pranoto, mengakui bahwa riders dari Jonas Brothers sangat banyak dan sulit untuk diwujudkan. Namun, mereka berusaha agar konser ini dapat dinikmati oleh penonton di Indonesia.

"Mereka ini entertaining sekali. Konsep tidak jauh berbeda dengan konser mereka di luar negeri. Kami ingin membuat mereka lebih dekat dan hangat sama penggemarnya di Indonesia. Penampilan mereka pasti akan spektakuler," ujar Untung.

 

4 dari 4 halaman

Tiket

Bagi Anda yang berminat menyaksikan konser Jonas Brothers, tiket dapat dipesan melalui website resmi https://www.jonasbrothersjakarta.com/ atau melalui Aplikasi TIX ID. Tiket konser ini tersedia dalam delapan kategori, termasuk standing class seperti Golden Festival Priority (Early Access) seharga Rp 2.750.000, Golden Festival Rp 2.050.000, Festival Priority (Early Access) Rp 1.500.000, dan Festival Rp 1.250.000. 

Sementara itu, untuk kategori seating class, terdapat Super VVIP seharga Rp 2.950.000, Diamond Rp 1.950.000, Platinum Rp 1.150.000, dan Silver Rp 950.000. Harga tiket belum termasuk pajak sebesar 20 persen. Pastikan Anda segera mendapatkan tiket dan merasakan pengalaman konser yang menghibur dari Jonas Brothers.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini