Sukses

By Request Menjadi Tantangan Academia di Babak Top 16 Dangdut Academy Asia 6

Madhani (Serdang Bedagai) meraih standing ovation dari seluruh Dewan Juri di babak Top 16 Dangdut Academy Asia 6

Liputan6.com, Jakarta Babak Top 16 ajang D’Academy 6 telah memulai pertarungannya Senin malam tadi (29/1). Empat orang academia dari Grup 1 yakni Ammar (Kotabaru), Clara (Pasaman Barat), Irham (Karawang) dan Madhani (Serdang Bedagai) telah menampilkan kemampuan terbaik mereka di hadapan dewan juri. Di babak Top 16 ini academia ditantang untuk tampil sesuai tema yakni “By Request” yaitu membawakan lagu sesuai permintaan orang terdekatnya. 

Tampil di urutan pertama, academia asal KotaBaru, Ammar berhasil memberikan penampilan terbaiknya dengan membawakan sebuah lagu permintaan dari sang ibunda berjudul “Gembala Cinta” milik Ashraf. Sayang penampilannya semalam belum membuahkan satu standing ovation pun dari juri. Denada menilai malam tadi bukan penampilan terbaik Ammar karena masih banyak nada meleset ketika membawakan lagu. 

Soimah yang juga hadir sebagai juri juga menilai banyak nada yang hilang dan cenderung false pada penampilan Ammar semalam, “Lagu gembala cinta ini bukan lagu yang mudah, saya harus akui kamu hebat memilih lagu ini, namun harus lebih teliti dan di latih lagi," saran Soimah.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Standing Ovation

Berbeda dengan Ammar, penampilan Madhani (Serdang Bedagai) saat membawakan lagu kesukaan sang ibunda berjudul “Ratapan Anak Tiri” milik Iis Dahlia berhasil raih standing ovation dari seluruh dewan juri. Pujian pun dilontarkan Hetty Koes Endang untuk penampilan dara asal Serdang Berdagai ini, “Tidak ada celah untuk Bunda melihat kekurangan dari penampilan kamu dalam membawakan lagu ini, penjiwaan yang kamu keluarkan sudah sangat tersampaikan” puji Bunda Hetty. Senada dengan Bunda Hetty, Jenita Janet pun mengaku sangat menikmati penampilan Madhani malam ini, menurutnya dinamika yang dimainkan dalam lagu ini sangat terasa. 

Tampil di urutan ketiga, Irham (Karawang) membawakan lagu permintaan dari sang nenek yang berjudul “Menari Diatas Luka” milik Imam S. Arifin. Sayang penampilannya menuai kritikan dari dewan juri. Menurut Soimah, Irham menggunakan cengkok yang berlebih sehingga membuat lagu yang dibawakan menjadi tidak elok untuk dinikmati.

 

3 dari 4 halaman

Rhoma Irama

Begitu juga dengan penampilan pemilik rumah makan Padang, Clara (Pasaman Barat) yang membawakan  lagu milik sang raja dangdut Rhoma Irama berjudul “Judi” atas permintaan dari para pegawai rumah makan miliknya. Menuai kritikan dari dewan juri, Clara dinilai belum memberikan penampilan terbaiknya.

Menurut Hetty Koes Endang, banyak nada yang tidak sesuai sehingga terdengar fals “Menurut saya cara bernyanyi kamu terdengar sedikit menggebu-gebu walaupun saya akui performance act kamu bagus malam ini namun karena suara kamu yang tidak stabil melunturkan performance act kamu yang bagus tersebut” ujar Hetty Koes Endang.

 

4 dari 4 halaman

Polling Akhir

Perolehan polling akhir menempatkan Madhani (Serdang Bedagai) di posisi teratas sekaligus memastikan diri lolos ke babak selanjutnya. Dewan juri juga sepakat untuk menyelamatkan Ammar (Kotabaru) untuk menyusul Madhani. Sementara Irham (Karawang) yang mendapat polling terendah setelah Ammar dan Clara akhirnya harus menghentikan perjuangannya di panggung D’Academy 6. 

Kompetisi di babak Top 16 akan kembali hadir Rabu, 31 Januari 2024 dengan penampilan dari Group 2 yakni Sahril (Buton), Mita (Karawang), Novia (Serang), dan Yuda (Pontianak). Hetty Koes Endang, Soimah, Denada, dan Dewi Perssik akan hadir sebagai dewan juri. Saksikan D’Academy 6 Top 16 Group 2 pada hari Rabu, 31 Januari 2024 LIVE pukul 20.30 WIB dengan dipandu oleh Ramzi, Ruben Onsu, Jirayut, Indra Bekti, Kier King, Aldi Taher, dan Lady Rara!

Saksikan D’Academy 6 setiap hari Senin sampai Jumat LIVE pukul 20.30 WIB hanya di INDOSIAR!

 

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini