Sukses

Alasan Sandiaga Uno Berkukuh Beri Beasiswa Jeje dan Roy Citayam, Pendidikan Bisa Ubah Masa Depan

Roy Citayam dikabarkan menolak tawaran beasiswa Sandiaga Uno. Sang menteri berpendapat pendidikan berkualitas bisa mengubah masa depan seseorang.

Liputan6.com, Jakarta - Sepanjang pekan ini, fenomena Citayem Fashion Week dan SCDB masih jadi perbincangan hangat. Roy Citayam dan Jeje lantas jadi idola baru generasi muda. Keduanya menyita perhatian banyak pihak.

Salah satunya, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Sandiaga Uno, yang ingin memberikan beasiswa kepada Jeje serta Roy Citayam. Roy sempat menolak niat baik sang Menteri.

Alasannya kala itu ingin fokus bikin video konten. Keuntungannya buat membantu keluarga menyambung hidup. Sementara Jeje justru berharap mendapat beasiswa. Di sisi lain, Sandiaga Uno berkukuh.

Menurutnya, viral saja tidak cukup. Ini harus dibekali dengan pendidikan berkualitas agar popularitas di jagat maya bisa “langgeng.” Pendidikan berkualitas bisa mengubah masa depan seseorang.

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Ubah Masa Depan

Ini disampaikan Sandiaga Uno lewat unggahan di akun Instagram terverifikasinya pada Sabtu (23/7/2022). Unggahan itu disertai tangkapan layar headline situs berita yang menyorot Jeje dan Roy Citayam.

Saya sangat yakin bahwa pendidikan yang berkualitas dapat mengubah masa depan suatu bangsa! Terima kasih untuk Jeje yang memiliki pandangan jauh ke depan dalam hal pendidikan,” cuit Sandiaga Uno.

 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

3 dari 4 halaman

Konten Berkualitas

Karena alasan kami memberikan anak-anak muda SCBD (Sudirman, Citayam, Bojong Gede, Depok) beasiswa adalah agar mereka bisa terus membuat konten-konten yang berkualitas,” ia menyambung.

Sandiaga Uno tidak ingin SCBD hanya jadi euforia sesaat. Mengingat, fenomena ini menginspirasi serta membuka peluang usaha maupun lapangan kerja baru bagi para milenial beserta Gen-Z. 

4 dari 4 halaman

Besar Karena Beasiswa

Saya ini besar karena beasiswa, pada saat menimba ilmu sempat ada perasaan takut mengecewakan, namun berhasil saya lawan dan buktikan,” Sandiaga Uno membeberkan. Setelahnya, ia mengirim pesan untuk Roy Citayam dan kawan-kawan.

Jangan pernah takut untuk mengecewakan orang lain ketika sudah berjuang, namun berikanlah yang terbaik dengan kerja keras, kerja cerdas, kerja tuntas dan kerja ikhlas, hasilnya serahkan kepada Allah SWT,” pungkasnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.