Sukses

Curhat Pilu Inna Kamarie Usai Beben Jazz Meninggal Dunia: Anakku Menjadi Yatim di Usia 12 Tahun

Istri Beben Jazz, penyanyi Inna Kamarie eks Dewi Dewi, curhat usai menyampaikan kabar duka suaminya meninggal dunia.

Liputan6.com, Jakarta - Akhirnya penyanyi Inna Kamarie buka suara soal suaminya yang dikabarkan meninggal dunia. Mantan personel Dewi Dewi ini membenarkan bahwa Beben Jazz telah tutup usia.

Beben Jazz meninggal dunia pada Senin, 5 Juli 2021, sekitar pukul 6 pagi setelah menjalani perawatan intensif selama beberapa hari di Rumah Sakit Bhakti Kartini, Bekasi, Jawa Barat.

Inna lillaahi wa innaa ilaihi raaji'uun. Sesungguhnya kami adalah kepunyaan Allah dan kepada Allah jugalah kami kembali. (Al-Baqarah 2:156). Selamat Jalan Kekasihku, Cintaku, Suamiku, Guruku Om @beben_jazz,” cuit istri sang musisi.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Di Kehidupan Selanjutnya

Insyaallah Kita bertemu di kehidupan selajutnyah. Kau selalu hidup dalam Hatiku selamanya selamanya selamanya,” ungkap Inna Kamarie di akun Instagramnya yang diikuti 40 ribuan orang, hari yang sama.

Tak mudah menghadapi kenyataan ditinggal pasangan untuk selamanya. Kini, Inna Kamarie harus melanjutkan hidup bersama putranya, Ben Sebastian yang beranjak remaja.

3 dari 5 halaman

Jam 6.10

Di hari ini jam 06.10 anakku Ben Sebastian menjadi Anak Yatim di usia 12 tahun,” pelantun “Dokter Cinta” dan “Begitu Salah Begitu Benar” itu menyambung.

Setelahnya, Inna Kamarie berharap putranya jadi anak saleh, kuat, dan tegar. Mengingat, hidup terus berjalan. Tak lupa, Inna Kamarie berterima kasih kepada sahabat dan warganet yang menguatkan dalam doa.

4 dari 5 halaman

Doa untuk Anak

Ben anakku insyaallah kau bisa jadi anak yang soleh, soleh, soleh, kuat, tegar, dan terus belajar ilmu ALLAH, lanjutkan amalan dan kebaikan ayahmu kepada umat. Bismillah, bismillah, bismillah,” cetusnya.

“Terima kasih sayangku semuanya atas doa yang mengalir deras. Semoga Allah selalu menjaga kita semua dalam iman dan takwa. Amin ya Robalaalamin,” Inna Kamarie mengakhiri. 

5 dari 5 halaman

Peluk Jauh Mulan Jameela

Sejumlah selebritas mengirim doa untuk menguatkan Inna Kamarie di kolom komentar. Salah satunya, Mulan Jameela yang mengirim pelukan virtual untuk sahabat.

Innalillahi wainnailaihi roji’uunn. Turut berduka sedalam2nya. Semoga Suami tercinta husnul khotimah, diampuni semua khilafnya, di terima seluruh amal ibadahnya dan Allah tempatkan di tempat terbaikNya. Kamu harus kuat, sehat sehat. Peluk jauh,” katanya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.